Kapolres Salatiga dan Tim Tinjau Kesiapsiagaan Pos Pengamanan untuk Arus Mudik Lebaran
Laporan: W Widodo
SALATIGA | SUARAGLOBAL.COM – Dalam upaya memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik Lebaran, Kapolres Salatiga, AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi, M.Si, PSI, bersama dengan Wakapolres dan Pejabat Utama, melakukan pengecekan ke beberapa Pos Pengamanan.
Kegiatan ini dilakukan pada Jumat (05/04/24) untuk mengamati kesiapsiagaan personel Polres Salatiga dalam dua hari pertama Operasi Ketupat Candi 2024 serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Pengecekan dimulai dari Pos Terpadu Ramayana dan dilanjutkan ke Pos Pam Terminal Tingkir Salatiga serta Pos Strong Point Blotongan. Kapolres Salatiga memberikan penekanan kepada personel Pos Pam untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang melakukan mudik Lebaran.
Upaya-upaya untuk mengatasi kemacetan arus lalu lintas dan menjalin koordinasi antar-pos pengamanan juga menjadi fokus dalam arahan Kapolres.Di Pos Strong Point Blotongan, setelah memberikan arahan kepada personel pos pam, Kapolres Salatiga menyampaikan imbauan melalui Live report mengenai perkembangan situasi arus lalu lintas.
Pemudik diperingatkan untuk mengutamakan keselamatan di atas kecepatan, Kapolres juga menekankan pentingnya persiapan sebelum melakukan perjalanan serta pentingnya istirahat jika merasa lelah. Keadaan cuaca yang berubah-ubah juga menjadi perhatian utama, sehingga pemudik diingatkan untuk tetap waspada.
Dengan pesan penutup, Kapolres Salatiga mengingatkan kembali pentingnya keselamatan dalam perjalanan. Diharapkan, kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan serta memberikan pelayanan yang optimal dalam menghadapi arus mudik Lebaran. (*)
Tinggalkan Balasan