Polresta Sidoarjo dan Bumdes Berkolaborasi Dorong Swasembada Pangan Mendukung Program Asta Cita
Laporan: Ninis Indrawati
SIDOARJO | SUARAGLOBAL.COM – Demi mendukung Program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto di bidang ketahanan pangan, Polresta Sidoarjo mengambil langkah proaktif dengan, menggandeng Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) di wilayah Polsek jajaran.
Sinergi ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan melalui pengelolaan lahan desa.
Kabag SDM Polresta Sidoarjo, Kompol Hery Dian Wahono, bersama Kasat Binmas Polresta Sidoarjo, Kompol Yudhi Prastio, dan Kapolsek Balongbendo, AKP Sugeng Sulistiyono, melakukan peninjauan lahan Bumdes di Desa Bakung Temenggungan, Kecamatan Balongbendo. Tindakan ini dilakukan sebagai persiapan strategis dalam mendukung 100 hari pertama pemerintahan Presiden Prabowo.
\”Peninjauan ini merupakan langkah awal untuk memastikan kesiapan lahan desa binaan Polsek dalam mendukung pelaksanaan program Asta Cita,\” jelas Kompol Hery Dian Wahono saat berada di lokasi.
Program tersebut tidak hanya melibatkan perangkat desa, tetapi juga warga setempat. Pengelolaan lahan ini mencakup pembangunan green house dan kolam ikan guna meningkatkan produktivitas pangan di wilayah tersebut.
Menurut Kompol Hery, lahan seluas 5.500 meter persegi yang terletak di Desa Bakung Temenggungan akan dimanfaatkan semaksimal mungkin.
Kepala Desa Bakung Temenggungan, Abu Dawud, menyambut baik inisiatif ini. Ia menegaskan bahwa ketahanan pangan adalah elemen vital dalam program pembangunan nasional.
Kami, bersama TNI-Polri dan pihak lainnya, berkomitmen mendukung masyarakat dan petani agar dapat menjalankan kegiatan mereka dengan aman dan lancar,” ujar Abu Dawud.
Kegiatan ini memperlihatkan komitmen kuat Polresta Sidoarjo dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui kerja sama lintas sektor, mulai dari tingkat pusat hingga desa.
Implementasi program ketahanan pangan ini diharapkan mampu membangkitkan semangat swasembada dan kemandirian desa-desa di Sidoarjo. (*)
Tinggalkan Balasan