Patroli Sahur On The Road: Polres Bangkalan Intensifkan Keamanan Ramadan 1446 H
Laporan: Ninis Indrawati
BANGKALAN | SUARAGLOBAL.COM – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan 1446 H/2025 M, Polres Bangkalan Polda Jatim menggelar patroli Sahur On The Road (SOTR) di sejumlah titik rawan kriminalitas. Langkah ini dilakukan untuk mencegah aksi kejahatan jalanan seperti balap liar, begal, perang sarung, serta gangguan ketertiban lainnya.
Patroli ini merupakan bagian dari Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dan menyasar beberapa ruas jalan utama di Bangkalan, termasuk Jl. KH Moh Kholil, Jl. Pemuda Kaffa, Jl. Bancaran, Alun-alun Kota Bangkalan, Jl. Soekarno Hatta, dan Jl. Trunojoyo.
Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, S.H., S.I.K., M.I.K. menegaskan bahwa patroli ini merupakan bentuk pelayanan prima kepada masyarakat guna menciptakan rasa aman selama Ramadan.
“Kami berupaya memberikan keamanan berlapis, terutama pada waktu-waktu rawan seperti dini hari. Patroli ini bertujuan untuk mencegah aksi kejahatan serta gangguan kamtibmas lainnya,” ujar AKBP Hendro.
Fokus Patroli: Begal hingga Knalpot Brong
Pada patroli yang berlangsung Senin dini hari (03/03/2025), tim gabungan dari berbagai satuan Polres Bangkalan melakukan pengawasan ketat terhadap aktivitas mencurigakan di jalanan. Fokus utama pengamanan meliputi:
Antisipasi aksi begal dan perang sarung
Pencegahan kepemilikan senjata tajam maupun senjata api
Larangan penggunaan petasan yang berpotensi membahayakan
Penindakan terhadap pengendara dengan knalpot brong yang mengganggu ketertiban
Kapolres menambahkan bahwa kehadiran petugas dengan kendaraan dinas yang dilengkapi rotator diharapkan dapat mencegah niat pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya.
“Kami terus melakukan patroli rutin agar masyarakat merasa lebih aman dan nyaman selama menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan,” pungkasnya.
Dengan adanya patroli intensif ini, Polres Bangkalan berharap situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayahnya tetap kondusif, sehingga warga dapat menjalankan ibadah Ramadan dengan tenang. (*)
Tinggalkan Balasan