Takziah: Satu Bentuk Pendekatan Kemanusiaan Untuk Pesan Keamanan Ketertiban

Bripka Joko Pramono saat turut takziah di Desa Batur, Kecamatan Getasan 



Ungaran, beritaglobal.net – Anggota Polsek Getasan Polres Semarang Bripka Joko Pramono melaksanakan takziah terhadap salah satu warga binaannya yang meninggal dunia di Desa Batur, Kamis (08/02/2018).

Baca Juga:  Perwakilan Karyawan Damatex, Kecewa Pertemuan Dibatalkan Mendadak

Dalam kesempatan tersebut Bripka Joko Pramono mewakili Polsek Getasan mengucapkan turut belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya Ibu Sutiyem, semoga ditempatkan disisi Alllah SWT dan diampuni semua dosa-dosanya, serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

Baca Juga:  Wagub Sumut Ajak Pemkab Asahan Selaraskan Program Pembangunan dengan Pemprov

“Kita semua besuk – besuk akan mati maka apabila ada orang mati biasakan untuk melakukam takziah, selain ikut berduka itu semua bisa menambah keeratan dengan warga masyarakat,” tutur Bripka Joko Pramono.

Baca Juga:  Bus Pariwisata Terbakar di JLS Salatiga: Tidak Ada Korban Jiwa, Kerugian Capai Ratusan Juta

Selain itu takziah yang dilakukan ini juga sebagai cara Polsek Getasan, untuk lebih dekat dengan warga dan sebagai bentuk kepedulian terhadap warga serta rasa empati terhadap keluarga almarhum. (SRY)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!