Turut Gotong – Royong Bangun Rumah Warga, Semakin Dekat Bhabinkamtibmas Kepada Masyarakat

Brigadir Martono saat membantu gotong royong membangun rumah Wardi

Ungaran, beritaglobal.net – Inilah yang dilakukan Bhabibkamtibmas Desa Payungan Polsek Kaliwungu Brigadir Martono, membantu warga desa binaannya dalam rangka pembangunan rumah Wardi di Dusun Randusari RT 03 RW 07 Desa Payungan, Kecamatan Kaliwungu, Kabupaten Semarang. Dari kegiatan ini tercermin kebersamaan serta kedekatan Bhabibkamtibmas beserta warganya.

Disampaikan Kasubbag Humas Polres Semarang AKP Teguh Susilo Hadi kepada beritaglobal.net, Kamis (8/3), Wardi selaku pemilik rumah merasa bersyukur dan senang atas kehadiran Brigadir Martono dalam gotong royong pembangunan rumahnya.

Baca Juga:  Cegah Peredaran Uang Palsu Menjelang Ramadhan, Sat Samapta Polres Salatiga Lakukan Patroli Penling

“Alhamdulilah dengan senang hati dan semangat warga bertambah melihat kehadiran Polisi ditengah masyarakat serta membantu pembangunan rumah kami,” ujar Wardi sebagaimana disampaikan AKP Teguh kepada beritagloba.net.

AKP Teguh menyampaikan bahwa, turut serta mempelopori kerja bakti bersama warga adalah tujuan Polri. Sehingga tugas Polri tidak hanya bertugas mengamankan wilayah tetapi dalam hal kerja bakti sebagai kegiatan sosial di masyarakat. Polri ikut hadir di tengah masyarakat sebagai contoh kepada warga masyarakat.

Baca Juga:  Disertai Hujan, Polres Semarang berikan pengamanan Flashmob Penolakan kenaikan harga BBM.

Melansir ungkapan Brigadir Martono, AKP Teguh menyampaikan, “Pekerjaan menjadi mudah, lebih cepat, sehingga sifat gotong royong ini harus dipertahankan karena merupakan budaya asli dari bangsa Indonesia,” jelas AKP Teguh.

Baca Juga:  Sholawat Haddad Alwi Warnai Hari Jadi Kota Salatiga Ke - 1273

Sementara itu secara terpisah, Kapolsek Kaliwungu Iptu Suparmo menyampaikan, bahwa setiap anggota Bhabinkamtibmas harus mengetahui kondisi wilayah dan siap membantu warga yang membutuhkan.

“Sebagai anggota Bhabibkamtibmas harus mengetahui kondisi wilayahnya dan harus selalu siap membantu warganya yang membutuhkan,” ungkap Kapolsek Kaliwungu Iptu Suparmo. (Slamet R)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!