GNCP Magelang Bahas Strategi Pemenangan Prabowo – Sandi
Magelang, beritaglobal.net – Tim pemenangan pasangan calon (paslon) Presiden dan Wakil Presiden dengan nomor urut 02, Prabowo – Sandiaga Uno (PADI), yang tergabung dalam Gerakan Nasional Cinta Prabowo (GNCP) wilayah Kabupaten dan Kota Magelang selenggarakan koordinasi pemenangan di rumah Joglo, Dusun Klopo, Tegalrejo, Magelang pada Sabtu (09/02/2019).
Dalam pertemuan GNCP, dibahas beberapa langkah dan strategi untuk mendulang suara bagi pslon PADI, seperti yang disampaikan oleh Eko Hadi Prasetyo (52),
“Di wilayah ini para pendukung pasangan capres – cawapres nomer urut 02 terdata cukup besar, kami yakin di kabupaten Magelang hingga tingkat propinsi Jawa Tengah maupun secara Nasional pasangan yang kami dukung akan menang dalam prosesi Pilpres 17 April 2019 mendatang,” ungkapnya.
Rasa antusias dan animo masyarakat dalam rangka pemenangan PADI di wilayah Kabupaten dan Kota Magelang, sangatlah tinggi. Mereka berharap adanya perubahan lebih baik bagi rakyat dalam berbagai bidang. Hal ini terbukti para relawan rela meluangkan waktu hingga materi dalam menyiapkan banner – banner maupun alat peraga kampanye (APK), secara patungan maupun pribadi.
Sementara salah satu relawan dari purnawirawan TNI yang hadir, Serka (Purn) Sudjiarto (63), menyampaikan tekat dan dukungannya serta mengajak semua relawan untuk tetap bekerja keras serta penuh semangat.
“Kami bertekat untuk memenangkan Prabowo – Sandi, guna meraih impian yang selama ini kami harapkan, tak ada kata lelah untuk berjuang mencari dukungan dan mengajak warga masyarakat untuk mendukung Prabowo – Sandi, karena visi dan misinya jelas untuk membawa kebaikan bagi negeri ini terutama rakyat kecil,” terangnya.
Para relawan akan terus mengawal prosesi Pilpres 2019 ini, hingga ke masing – masing TPS, dan berharap para caleg partai pendukung harus maksimal, utamanya para caleg Partai Gerindra baik di daerah maupun pusat.
“Jika pasangan PADI menang, saya yakin semua harapan kita semua bisa terwujud adanya masyarakat adil dan makmur sejahtera seperti yang kita harapkan,” pungkasnya dengan disambut gema takbir oleh semua yang hadir. (*)
Dilaporkan oleh kontributor Magelang: Eko Triyono
Editor: Fera Marita
Tinggalkan Balasan