Jamin Rasa Aman Masyarakat, Duet Petugas Ini Selalu Kompak

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kecamatan Tuntang, Bersama Mengamankan Pagelaran Wayang Kulit di Dusun Rembes, Desa Watuagung

Ungaran, beritaglobal.net – Dalam upaya menjaga kamtibmas, Kepolisian Sektor Tuntang Polres Semarang Polda bersama Babinsa Tuntang melaksanakan pengamanan pagelaran wayang kulit Dusun Rembes, Desa Watuagung, Kecamatan Tuntang, Kamis (11/01/2018).

Baca Juga:  Tingkatkan Tali Silaturahim Kapolres Magelang Buka Bersama Dengan Awak Media

Kapolsek Tuntang AKP K. Susanto mengatakan, bahwa untuk memberi rasa aman pada masyarakat dan pengunjung anggota Polsek Tuntang melaksanakan pengamanan kegiatan wayang kulit.

“Saya siagakan anggota di pertunjukan wayang kulit untuk berikan rasa aman kepada masyarakat,” ungkap Kapolsek

Baca Juga:  Harap Tercipta PON XXI 2024, Viky Silalahi Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Kabupaten Samosir.

Selain melaksanakan pengamanan, anggota Polsek Tuntang juga memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat pengunjung agar berhati – hati guna menghindari hal – hal yang tidak diinginkan.

“Kegiatan hiburan wayang kulit ini perlu diadakan pengamanan untuk menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya pada masyarakat pengunjung yang menonton. Kami juga menghimbau kepada para pengunjung yang membawa sepeda motor agar saat meninggalkan kendaraan pastikan sudah terkunci dan parkir di tempat yang aman guna menghindari curanmor,” tegas Kapolsek. (Agus S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!