Ujian Praktik SIM C di Surabaya Kini Lebih Mudah dengan Perubahan Lebar Marka

 

Laporan: Ninis Indrawati

 SURABAYA | SUARAGLOBAL.COM – Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memastikan bahwa ujian praktik SIM C terbaru kini lebih mudah dibandingkan dengan versi sebelumnya.

Hal ini diungkapkan oleh AKBP Arif Fazlurrahman, S.H., S.I.K., M.Si., Kasatlantas Polrestabes Surabaya, melalui Kanit Regident AKP Sigit Eka Sahudi, S.H., saat kegiatan perbaikan lebar marka di lapangan praktik Roda Dua (R2) di Satpas Colombo pada Rabu (10 Juli 2024).

Baca Juga:  Pererat Sinergitas TNI-POLRI, Kodim 0719 dan Polres Jepara Gelar Patroli Sekaligus Bagikan Bansos

AKP Sigit menyatakan bahwa perubahan ini bertujuan untuk memudahkan para pemohon saat menjalani uji praktik.

“Kami melakukan perbaikan lebar marka di lapangan praktik R2 dengan bantuan Tim Kapokja Praktek untuk memberikan kemudahan bagi para pemohon SIM C,” ujar AKP Sigit.

Meski ada perubahan dalam lebar marka, pola uji praktik R2 tetap menggunakan pola huruf S. “Lebar marka kini menjadi dua kali lebar kendaraan, berbeda dengan sebelumnya yang hanya 1,5 kali lebar kendaraan,” jelas Sigit.

Baca Juga:  Yakin Doa Restu Ibu, Syafarudin Calon Kades Gedangan Dapat Nomor Urut Satu

Selain perubahan lebar marka, prosedur ujian praktik SIM C juga mengalami beberapa pembaruan. Peserta diharuskan menyusuri lintasan dengan kecepatan tidak lebih dari 30 km/jam.

“Penguji akan memberikan lima tantangan yang menjadi poin penilaian. Tantangan tersebut meliputi tes awal berangkat, tes mengerem dan berhenti di area yellow box, tes U-turn atau putar balik, tes berkendara di pola ‘S’, dan tes menghindari halangan dan berhenti,” tambah AKP Sigit Eka Sahudi.

Baca Juga:  Indonesia Perkuat Benteng Biosekuriti: Kolaborasi Badan Karantina Indonesia dan FAO Buahkan Hasil

Dengan pembaruan ini, diharapkan pemohon SIM C dapat lebih mudah dan nyaman saat menjalani uji praktik. Satpas SIM Colombo terus berupaya meningkatkan kualitas layanan dan fasilitas untuk mendukung kelancaran proses pembuatan SIM.

“Kami selalu berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan memastikan bahwa setiap pemohon SIM C mendapatkan pengalaman ujian yang lebih baik dan lebih adil,” tutup Sigit. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!