Andi Faisal dan Sukmawati Hadiri Sidang Paripurna Istimewa HUT Ke-22 PPU

 

Laporan: Waspada Gea

 KALTIM | SUARAGLOBAL.COM  – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Penajam Paser Utara (PPU) gelar Sidang Paripurna Istimewa dalam rangka perayaan HUT PPU ke-22 tahun. Sidang ini dilaksanakan di Gedung Paripurna DPRD PPU, Jalan Provinsi pada Senin 11/3/2024.

Turut hadir Anggota DPRD Prov. Kaltim Andi Faisal Assegaf dan Sukmawati beserta jajaran Anggota DPRD PPU. Dalam kesempatan ini, Pemkab PPU turut mendapatkan penghargaan atas pencapaian pembinaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di HUT ke-22 tahun ini.

Baca Juga:  Polres Tulungagung Distribusikan 100 Tangki Air Bersih untuk Atasi Kekeringan di Enam Kecamatan

Anggota DPRD Prov. Kaltim Dapil PPU – Paser, Andi Faisal Assegaf mengatakan dirinya berharap semoga PPU semakin maju, baik infrastruktur hingga Sumber Daya Manusia (SDM). Termasuk bagaimana seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) harus bersinergi dan tidak fokus pada kegiatan yang bersifat seremonial saja.

Baca Juga:  Perkuat Akhlak dan Mental Warga Binaan, Rutan Salatiga Gandeng Pihak Luar

Menurutnya, banyak tugas yang harus diselesaikan oleh Pemkab PPU. Salah satunya terkait dengan tata kelola wilayah yang terus tertinggal termasuk permasalahan batas wilayah yang tak kunjung selesai.

Baca Juga:  Tekankan Empat Elemen, Karutan Salatiga Minta Jajaran Hidup Sederhana

“Dirgahayu Kabupaten Penajam Paser Utara ke-22 yang kita cintai. Semoga Penajam Paser Utara selalu aman dan tentram dan semakin maju kedepannya,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!