Latnis Intel Kodim 0714/Salatiga, Tingkatkan Kemampuan Temu Cepat Lapor Cepat
![]() |
Kasdim 0714/Salatiga Mayor Kav Burhanuddin, S.T., saat memberikan sambutan pembukaan Latihan Teknis Intelijen tahun aanggaran 2019 di Aula Makodim 0714/Salatiga. (Foto: dok. Pendim 0714/Salatiga) |
Salatiga, beritaglobal.net – Pertajam kemampuan di Satuan Intelijen Teritorial dalam rangka tingkatkan sinergitas dengan segenap elemen bangsa, Kodim 0714/Salatiga menggelar kegiatan Latihan Teknis Intelijen (Latnis Intel) tahun anggaran 2019, Jumat (12/07/2019).
Pelatihan yang direncakanan akan berlangsung selama 7 hari ke depan, dibuka langsung oleh Kasdim 0714/Salatiga Mayor Kav. Burhanuddin, S.T., di Aula Makodim 0714/Salatiga.
Melalui Pendim 0714/Salatiga Pelda Wahyudha Widharta, Kasdim menyampaikan bahwa, pelatihan ini diikuti oleh 14 personel Kodim yang memiliki kualifikasi di Bidang Intelijen.
Ditambahkan oleh Pelda Wahyudha, “Kegiatan Latnis Intelijen merupakan program dari Komando atas yang wajib dilaksanakan. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Intelijen bagi prajurit yang memiliki kualifikasi Intel sesuai dengan bidangnya,” imbuhnya.
Pelatihan peningkatan kemampuan Intelijen ini dilaksanakan karena mengingat semakin pentingnya Deteksi Dini (Deni) dan Pencegahan Dini (Ceni) terhadap suatu permasalahan sosial yang timbul. “Maka insan Intelijen perlu dibekali pengetahuan yang cukup, agar tugas – tugas satuan intelijen di lapangan dapat bekerja dengan baik sesuai dengan harapan dari Komando atas,” kata Kasdim melalui Pelda Wahyudha kepada beritaglobal.net, Jumat (12/07/2019).
Sementara itu, Pelda Wahyudha dalam release tertulisnya menyampaikan bahwa sebagai pengisi materi pelatihan adalah Danramil 07/Susukan Kapten Arh Hutomo.
![]() |
Danramil 07/Susukan Kapten Arh Hutomo selaku pengisi materi Latihan Teknis Intelijen Kodim 0714/Salatiga tahun anggaran 2019. (Foto: dok. Pendim 0714/Salatiga) |
Kapten Arh Hutomo menerangkan bahwa tugas pokok personel Intelijen terdiri dari Pengamanan, Penyelidikan dan Penggalangan, namun tanpa pendidikan dan pelatihan yang baik maka tugas pokok Intelijen tersebut tidak mungkin dapat terwujud.
“Melalui latihan ini diharapkan setiap insan intelijen, selalu waspada dan peka terhadap perkembangan lingkungannya, terutama mampu mengaplikasikan di lapangan tentang makna ‘Kemampuan Temu Cepat Lapor Cepat’ pada setiap kejadian yang timbul dan pada akhirnya sekecil apapun permasalahan dapat diketahui, dicegah dan diatasi,” harapnya. (Oky Chandra)
Tinggalkan Balasan