Bhakti Sosial ke Panti Asuhan Siti Aisyah, Jajaran Polres Madina Bagikan 45 Paket Sambut HUT Bhayangkara ke 74

Kabag Ops Polres Madina Kompol Toni Irwansyah, S.H., mewakili Kapolres Madina AKBP Horas Tua Silalahi, S.I.K., M.Si., menyalurkan bantuan sosial berupa paket sembako ke Panti Asuhan Siti Aisyah di Jalan Lintas Timur, Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal, dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 74. (Foto: Dok. Humas Polres Madina/YY)

PANYABUNGAN, Beritaglobal.net – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 74, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) khususnya di Polres Mandailing Natal (Madina) Polda Sumatera Utara, laksanakan bhakti sosial ke panti asuhan Siti Aisyah, Jumat (18/06/2020).

Baca Juga:  Edukasi Perusahaan Mengenai ESG, LindungiHutan dan Enviro Strategic Indonesia Kembali Gelar Webinar Green Skilling

Kepada beritaglobal.net, Kapolres Madina AKBP Horas Tua Silalahi, S.I.K., M.Si., melalui Paur  Subbag Humas Polres Madina Bripka Yogi Yanto menyampaikan bhakti sosial yang diselenggarakan di Panti Asuhan Siti Aisyah di Jalan Lintas Timur Kecamatan Panyabungan, Kabupaten Mandailing Natal, dilaksanakan sekira pukul 15.00 WIB.

“Dalam kesempatan tersebut Kapolres Madina diwakili oleh Kabag Ops Polres Madina Kompol Toni Irwansyah, S.H., bersama dengan Kabagren, Kabag Sumda, Kanit Regident dan personel Polres Madina,” ungkap AKBP Horas Tua Silalahi melalui Bripka Yogi Yanto kepada beritaglobal.net, Jumat (18/06/2020).

Baca Juga:  Pererat Sinergitas TNI-POLRI, Kodim 0719 dan Polres Jepara Gelar Patroli Sekaligus Bagikan Bansos

“Kegiatan Bhakti Sosial ini kami laksanakan dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke – 74, berbagi tali asih dengan anak – anak yang berada di panti asuhan Siti Aisyah,” pungkas Kabag Ops Polres Madina Kompol Toni Irwansyah, S.H., mewakili Kapolres Madina.

Ditambahkan Kompol Toni, pelaksanaan baksos ini, jajaran Polres Madina menyalurkan sebanyak 45 paket sembako, terdiri beras, telur, minyak goreng, dan makanan ringan.

Baca Juga:  Ucapan Terima Kasih Tomas dan Toga Kepada PPK Atas Keberhasilannya Dalam Pemilu 2019

“Pada acara Bhakti Sosial kali ini kami berikan 45 sak beras berukuran 5 kg, minyak goreng, telur dan makanan ringan yang diterima langsung oleh pengurus panti dan dihadiri oleh para putra/putri panti asuhan Siti Aisyah, dengan harapan semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat bagi mereka,” tutup Kompol Toni Irwansyah, S.H. (Leo/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!