Kapolres Salatiga Pimpin Upacara di SMP 9, Sampaikan Pesan Kuat tentang Bahaya Narkoba, Ini Jelasnya
Laporan: Wahyu Widodo
SALATIGA | SUARAGLOBAL.COM – suasana Upacara Bendera di SMP 9 Salatiga terasa lebih khidmat dan istimewa. Hal ini karena Kapolres Salatiga, AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi, M.Si, Psi., hadir sebagai Pembina Upacara. Kehadiran beliau disambut dengan antusias oleh para siswa, guru, dan staf sekolah yang mengikuti jalannya upacara dengan penuh semangat, (03/02/25).
Dalam amanatnya, AKBP Aryuni Novitasari menekankan bahwa masa remaja adalah periode yang sangat penting bagi siswa dalam menemukan jati diri. Oleh karena itu, mereka harus berhati-hati dalam memilih pergaulan agar tidak terjerumus dalam hal-hal negatif seperti rokok, minuman keras (miras), dan narkoba.
“Jangan sampai salah dalam pergaulan. Jangan coba-coba merokok, mengonsumsi miras, apalagi sampai terjerat narkoba. Generasi muda harus memiliki kesadaran akan dampak negatif dari perilaku tersebut, baik dari segi kesehatan, sosial, maupun hukum,” tegas Kapolres.
Kapolres juga mengingatkan bahwa mencegah kenakalan remaja, termasuk penyalahgunaan narkoba, bukan hanya tugas kepolisian saja. Peran orang tua di rumah dan tenaga pendidik di sekolah sangatlah penting dalam memberikan pengawasan dan bimbingan.
“Polri bersama tenaga pendidik memiliki tugas memberikan pemahaman serta sosialisasi terkait bahaya rokok dan narkoba. Namun, keluarga dan lingkungan juga harus turut serta dalam mengawasi pergaulan remaja. Yang terpenting adalah landasan agama yang kuat agar tidak mudah terbawa arus negatif,” ujar AKBP Aryuni Novitasari.
Kapolres juga berpesan kepada seluruh siswa untuk selalu memilih pergaulan yang positif dan tidak mudah terpengaruh ajakan yang mengarah pada hal-hal buruk.
“Masa depanmu adalah tanggung jawabmu sendiri. Jangan rusak dengan narkoba,” pesan Kapolres kepada para siswa SMP 9.
Kepala SMP 9 Salatiga, Yati Kurniawati, M.Pd., menyampaikan apresiasinya atas kehadiran Kapolres sebagai Pembina Upacara sekaligus memberikan edukasi penting bagi para siswa.
“Kami sangat berterima kasih kepada Ibu Kapolres yang selalu menyempatkan waktu untuk hadir di sekolah kami. Harapannya, dengan sosialisasi yang disampaikan langsung oleh beliau, siswa-siswa kami semakin sadar akan bahaya narkoba dan tidak ada yang mencoba hal-hal negatif yang dapat merusak masa depan mereka,” ungkap Yati Kurniawati.
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pencegahan dini terhadap penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar. Diharapkan dengan sinergi antara kepolisian, sekolah, dan keluarga, generasi muda Kota Salatiga bisa tumbuh menjadi pribadi yang sehat, cerdas, dan berkarakter kuat. (*)
Tinggalkan Balasan