Aksi Unjuk Rasa Eks Karyawan Garden Palace Hotel Hari Keenam di Surabaya Berjalan Kondusif

  

Laporan: Ninis Indrawati

SURABAYA | SUARAGLOBAL.COM – Aksi unjuk rasa dari Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) yang diikuti oleh mantan karyawan Garden Palace Hotel memasuki hari keenam pada Selasa, 23 Juli 2024. 

Aksi yang dilakukan di halaman Pajamas Hotel Garden Palace di Jalan Yos Sudarso, Surabaya, ini ditandai dengan pendirian tenda oleh delapan mantan karyawan yang melakukan aksi mogok kerja.

Baca Juga:  Puluhan Orang Ikuti Donor Darah di Gedung Gotong Royong Ambarawa

Sebelum pengamanan dimulai, dilakukan apel kesiapan yang dipimpin oleh Kapolsek Genteng KOMPOL bayu halim nugroho bersama Wakapolsek Genteng AKP NURSALIM , 

 Pawas Kanit Binmas Polsek Genteng, Kanit Reskrim Genteng IPTU HARSYA, Kanit Intelkam, dan sejumlah personel keamanan lainnya. 

Total pengamanan terdiri dari 10 personel Polsek Genteng, 4 personel BKO Mulyorejo, 2 personel Satlantas Polrestabes Surabaya, 1 unit Intelkam Polrestabes Surabaya, dan 2 personel BKO Satreskrim Polrestabes Surabaya.

Baca Juga:  Fakta Baru Bencana di Bengkulu Terus Bertambah, 29 Meninggal 28 Diantaranya Teridentifikasi dan 13 Hilang

Latar belakang dari aksi unjuk rasa ini adalah tuntutan para mantan karyawan Garden Palace Hotel terhadap PT Tunas Unggul Lestari, perusahaan pemenang lelang, yang hingga saat ini belum memenuhi hak-hak mereka dan belum mempekerjakan mereka kembali.

Selama aksi berlangsung, pihak keamanan terus bersiaga di sekitar area Hotel Garden Palace untuk memastikan situasi tetap aman dan tertib. 

Baca Juga:  Sertijab Kabagops Polres Salatiga: Dinamika Baru Menyongsong Tahun Politik 2024

Pertemuan antara perwakilan FSPMI dan pihak manajemen Garden Palace Hotel juga diadakan untuk membahas tuntutan para mantan karyawan.

Pada pukul 17.30 WIB, apel konsolidasi dilakukan dan situasi tetap kondusif hingga berakhirnya kegiatan tersebut. 

Pengamanan ketat oleh pihak kepolisian memastikan bahwa aksi unjuk rasa berlangsung tanpa insiden. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!