Dr. H. Endar Susilo, S.H., M.H. Dikukuhkan Sebagai Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Semarang

Foto Ketua Anak Cabang PP Kabupaten Semarang

Ungaran, BeritaGlobal.net – Sudah lama tidak terdengar kinerjanya, akhirnya Ormas Pemuda Pancasila (PP) Cabang Kabupaten Semarang di aktifkan kembali. Rabu (25/10/2017), sekira pukul 22.00 WIB hingga 00.00 WIB, pengukuhan ketua baru Majelis Pengurus Cabang (MPC) Kabupaten Semarang di kukuhkan oleh Ketua Umum Majelis Pengurus Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila (PP) Jawa Tengah.

Bertempat di kediaman Dr. H. Endar Susilo, S.H., M.H., setidaknya ratusan anggota ormas PP, dari 19 kecamatan dibawah Majelis Pengurus Cabang (MPC) Kabupaten Semarang berkumpul, melaksanakan Musyawarah Anak Cabang Pemuda Pancasila, untuk menetapkan Ketua MPC Kabupaten Semarang. Dihadiri oleh Ketua MPW Jawa Tengah, H. Bambang Eko Purnomo, S.E., beserta jajarannya, mengukuhkan hasil musyawarah penentuan Ketua MPC Kabupaten Semarang periode 2017 – 2022.

Baca Juga:  Sidang Perdana Kasus Dugaan Pemalsuan Akta Notaris Digelar di Pengadilan Negeri Tebing Tinggi

Terpilih secara aklamasi dengan dukungan penuh dari 19 ketua anak cabang PP Kabupaten Semarang, Dr. H. Endar Susilo, S.H., M.H., menjadi ketua MPC baru PP Kabupaten Semarang. Dalam sambutannya, Dr. H. Endar Susilo, S.H., M.H., mengucapkan rasa terima kasihnya, atas dukungan seluruh anggota MPC Kabupaten Semarang. Dia mengatakan, “saya akan berusaha membawa kemajuan untuk ormas PP di Kabupaten Semarang,” ujarnya.

Baca Juga:  Operasi Cipta Kondisi di Surabaya: 19 Tilang oleh Polsek Bubutan

Selanjutnya Ketua MPW PP Jawa Tengah, H. Bambang Eko Purnomo, S.E., memberikan ucapan selamat atas terpilihnya Dr. H. Endar Susilo, S.H., M.H., sebagai ketua MPC Kabupaten Semarang periode 2017 – 2022.
Ketua MPW PP Jawa Tengah, mengharapkan kemajuan MPC PP Kabupaten Semarang sesuai dengan visi misi ormas PP, serta menjalankan organisasi sesuai dengan AD/ART.

Baca Juga:  Semangat Pantang Menyerah Supandi, Jajakan Es Cincau Keliling

Atas ketetapan musyawarah, MPW PP Jawa Tengah memberikan waktu 2 minggu kepada Ketua MPC PP Kabupaten Semarang terpilih, menyusun fungsionarisnya. Hal ini disanggupi oleh Endar Susilo, untuk mengajukan daftar kepengurusan baru MPC PP Kabupaten Semarang, periode 2017 – 2022 kepada pimpinan MPW PP Jawa Tengah. (Agus S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!