Operasi Patuh Candi 2024 di Boyolali: Edukasi Keselamatan Tanpa Tilang, Ciptakan Lalu Lintas Aman

 

Laporan: Tedy M

BOYOLALI | SUARAGLOBAL.COM – Pada hari ke-12 pelaksanaan operasi “Patuh Candi 2024,” Polres Boyolali kembali menggelar aksi simpatik untuk mempromosikan keselamatan lalu lintas di Simpang Terminal Lama Boyolali, Jum’at (26/07/2024) pagi.

Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan meningkatkan kepatuhan berlalu lintas di kalangan masyarakat. Langkah ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas melalui sosialisasi Kamseltibcarlantas yang berfokus pada edukasi keselamatan bagi masyarakat dan pengguna jalan.

Baca Juga:  Pelatihan Kader Beladiri Taktis Korem 073/Mkt Memantapkan Kesiapan Prajurit Kodim Jajaran

Kapolres Boyolali, AKBP Muhammad Yoga, melalui Kasat Lantas AKP Susilo Eko Nurwadani, mengungkapkan, “Ops Patuh Candi 2024 adalah bagian dari upaya berkelanjutan kami untuk memastikan lalu lintas yang aman dan nyaman serta membangun hubungan yang lebih erat dengan masyarakat.”

Berbeda dari operasi sebelumnya, kali ini tidak ada tindakan tilang. Petugas lebih fokus pada memberikan imbauan dan teguran lisan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas. Selain itu, mereka juga memasang satu spanduk imbauan keselamatan dan membagikan 50 stiker serta 50 pamflet sebagai media informasi tentang keselamatan berlalu lintas.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Genteng Intensifkan Pengawasan di Bank Mandiri: Waspada Demi Keamanan Bersama

AKP Susilo Eko menambahkan, “Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, masyarakat dapat lebih memahami dan menerapkan faktor-faktor keselamatan dalam berlalu lintas, sehingga tercipta suasana berkendara yang lebih aman dan nyaman.”

Baca Juga:  Hadiri Pengukuhkan Pengurus FKGS TK se-Kabupaten Semarang, Wakil Bupati dan Ketua DPRD Kabupaten Semarang Berpesan : FKGS TK Untuk Tetap Solid Perjuangkan Aspirasi Serta Kesejahteraan Anggota

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasatgasres BINDIKMAS AKP Susilo Eko Nurwadani bersama sejumlah pejabat lainnya, termasuk Kasatgas Gakkum IPTU Joko Siswanto, Kasubsatgas Turjag IPTU Winarsih, dan Kaposko IPTU Riyan Adytama beserta anggota Satlantas Polres Boyolali lainnya.

Melalui pelaksanaan “Ops Patuh Candi 2024,” Polres Boyolali berkomitmen untuk terus meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap aturan lalu lintas serta mengurangi angka kecelakaan di wilayah hukum mereka,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!