Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan, Prajurit Korem 073/Makutarama Laksanakan Sholat Jum’at

 

Laporan: W Widodo 

SALATIGA | BERITA-GLOBAL.COM – Untuk meningkatkan Keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, prajurit dan PNS Korem 073/Makutarama serta warga sekitar Makorem melaksanakan ibadah sholat Jum’at berjamah, di Masjid At Taqwa Korem. Jum’at. (26/05/2023).

Khotbah Jum’at yang dipimpin oleh Gus M. Taufik Zam Zami., S.H.I., M.A., dari UIN Salatiga dengan mengangkat tema “Menjaga Diri dan Keluarga Dari Api Neraka”.

Baca Juga:  Pengungkapan Sindikat Tembakau Gorila di Sidorejo: Tiga Pengguna Dibekuk Sat Resnarkoba Polres Salatiga

Melalui Khutbahnya Gus M. Taufik Zam Zami., S.H.I., M.A., mengajak jamaah Jum’at untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT., dengan cara melaksanakan segala perintahnya dan menjauhi segala larangannya.

Allah Ta’ala secara tegas memerintahkan kita untuk mendidik diri sendiri dan keluarga dengan ajaran-ajaran agama, dengan begitu terbentuklah suatu keluarga Muslimin yang bertakwa.

“Keluarga merupakan “Negara Kecil” dalam arti, bila ingin mewujudkan negara yang Baldatun Thoyyibatun Wa Rabbun Ghafur, maka kita harus mulai dari keluarga,”ucap Gus M. Taufik Zam Zami melalui Khutbahnya.  

Baca Juga:  Menikmati Legenda Es Cobra: Mantan Pj Wali Kota Salatiga Ungkap Rahasia Kuliner Legendaris Yang Bikin Jatuh Hati

Beberapa hal yang bisa dilakukan dalam menjaga keluarga dari Api Neraka diantaranya

Pertama, membekali keluarga dengan ilmu, ilmu merupakan poros dan asas kebaikan, dengan ilmu seseorang mengenali kebaikan.

Baca Juga:  Jelang Kemwil IX Sako SIT, Panitia Gelar Technical Meeting di Bumi Perkemahan Spekta Merbabu

Kedua, membimbing keluarga menjadi pribadi yang berakhlak mulia.

Ketiga, mengajak keluarga selalu taat pada Allah.

Keempat, menjauhkan keluarga dari berbuat maksiat.

Akhirnya marilah kita berdo’a semoga Allah SWT memberikan kepada kita semua khususnya prajurit dan PNS TNI kekuatan lahir dan batin untuk dapat menjaga diri dan keluarga kita dari api neraka.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!