Berawal Selalu Melihat RTLH Saat Patroli, Brigadir Polisi Yusron Bantu Rehabilitasi Rumah Warga Binaannya

Personel Bhabinkamtibmas Polsek Linggabayu Brigadir Yusron Pandiangan saat melihat kondisi rumah Edi Wanto Nasution yang sudah tidak layak huni. (Foto: dok. Humas Polres Madina/Yogi)  

Panyabungan, beritaglobal.net – Selalu melihat bangunan rumah tidak layak huni milik seorang warga di wilayah desa binaannya, mendorong rasa kemanusiaan seorang Brigadir Polisi di Polres Madina. Selain melihat keseharian warga yang dibantunya, Brigadir Polisi Yusron Pandiangan, anggota Polsek Linggabayu dan sebagai Bhabinkamtibas Desa Dalan Lidang, Kecamatan Linggabayu, Kabupaten Mandailing Natal, Yusron selalu termotivasi pada Kapolres Madina AKBP Irsan Sinuhaji, S.I.K., M.H.

Disampaikan Brigadir Yusron melalui Paur Subbag Humas Polres Madina Bripka Yogi Yanto, kepada beritaglobal.net, Senin (27/01/2020), Brigadir Yusron Pandiangan memberikan papan dan broti untuk merehab rumah Edi Wanto Nasution yang kondisinya tidak layak huni di Desa Dalan Lidang, Kecamatan Linggabayu, Kabupaten Mandailing Natal.

Baca Juga:  Press Release KRYD: Premanisme, Miras, Narkoba, hingga Asusila: Polres Salatiga Berhasil Ungkap Puluhan Kasus dalam Sebulan

“Sudah lama saya niatkan hal ini, setiap saya melintasi rumah saudara Edi Wanto Nasution terlintas dibenak pikiran saya, kapan saya bisa bantu rehab rumah nya, Alhamdulilah hari ini terwujud juga,” sebut Brigadir Yusron Pandiangan, melalui Bripka Yogi Yanto kepada beritaglobal.net, melalui WhatsApp.

Yusron berharap, semoga dengan papan dan broti baru yang disumbangkannya, dapat membantu memperbaiki kondisi rumah Edi Wanto Nasution dan layak huni, “Sebelumnya papan dan broti rumah saudara Edi Wanto Nasution banyak yang bolong dan lapuk di makan rayap,” sambungnya.

Baca Juga:  Wakil Ketua DPRD Kaltim Hadiri Rapat Koordinasi Daerah Badan Riset Dan Inovasi Daerah

Apa yang dilakukannya untuk membantu material merenovasi rumah Edi, dia sisihkan sedikit – demi sedikit uang dari kantong pribadinya, mendorong perangkat desa setempat turut serta membantu memperbaiki rumah Edi Wanto Nasution. “Selanjutnya tukang dan rehab rumah saudara Edi Wanto Nasution dibantu oleh perangkat desa dan warga sekitar kampung tersebut,” ucapnya.

Tindakan nyata Brigadir Yusron di wilayah binaannya, menjadikan warga desa setempat segan dan selalu menantikan pengarahan kamtibmas. Selain itu, ucapan terima kasih pun terlontar dari keluarga Edi Wanto Nasution.

Baca Juga:  Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Simalungun: Mengungkap Fakta Tragis di Balik Kematian OSLEN SIREGAR

“Terima kasih pak Bhabinkamtibmas, yang telah membantu merehab dan membedah rumah kami, hanya Allah SWT lah yang dapat membalas kebaikan bapak, kepada kami sekeluarga,” ucap Edi Wanto Nasution, seperti ditirukan oleh Bripka Yogi.

Ditandaskan oleh Bripka Yogi Yanto, “Rekan Yusron, selalu memberikan motivasi dan semangat kepada semua warga di wilayah binaannya. Seperti halnya kami selalu menerima arahan dari bapak Kapolres,” tandasnya. (Agus Subekti)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!