Babinsa Serda Fauzi Sunardi Pantau Harga Sembako di Desa Donoyudan Cegah Pratik Penimbunan Sembako

 

SRAGEN | SUARAGLOBAL.COM – Sebagai bagian dari tugasnya memantau kondisi sosial dan ekonomi masyarakat, Babinsa Desa Donoyudan, Serda Fauzi Sunardi dari Koramil 18/Kalijambe Kodim 0725/Sragen, melakukan pemantauan harga sembako di warung-warung setempat. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat mengenai harga kebutuhan pokok. Jum’at (28/06/2024).

Baca Juga:  Siapa Pemilik Bitcoin Terbanyak di Dunia? Ini Negara dan Perusahaan dengan Koleksi Terbesar!

Pemantauan ini bertujuan untuk memastikan harga sembako tetap terjangkau bagi warga desa. Dengan langkah ini, Babinsa juga berusaha mencegah terjadinya praktik penimbunan atau penyalahgunaan harga oleh pihak-pihak tertentu. 

Baca Juga:  Babinsa Koramil 15/Gemolong Wujudkan Jalan Desa Cor Beton, Tingkatkan Akses dan Kesejahteraan Warga

“Dengan adanya kehadiran Babinsa yang aktif dalam memantau harga sembako, diharapkan dapat tercipta lingkungan ekonomi yang sehat dan berkeadilan bagi seluruh masyarakat desa,” ujar Fauzi. 

Ia menambahkan bahwa peran Babinsa tidak hanya sebagai aparat keamanan, tetapi juga sebagai mitra dan pelindung kepentingan masyarakat dalam hal ekonomi. Pemantauan harga sembako ini bukan hanya kegiatan rutin, tetapi juga bentuk nyata dari peran Babinsa dalam mendukung kesejahteraan masyarakat desa. (Ags/Red)

Baca Juga:  Berhasil Jawab Pertanyaan Kapolda Sumatera Utara, Dua Warga Madina Dapatkan SIM Gratis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!