Jelang Ramadan, Tim Gabungan Nganjuk Sidak Pasar: Stok Aman, Harga Stabil
Laporan: Ninis Indrawati
NGANJUK | SUARAGLOBAL.COM – Menjelang bulan suci Ramadan 2025, Tim Gabungan yang terdiri dari Sat Reskrim Polres Nganjuk, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), serta Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Nganjuk melakukan inspeksi terhadap stok dan harga bahan pokok di sejumlah pasar dan pusat perbelanjaan. Langkah ini bertujuan untuk memastikan ketersediaan barang tetap mencukupi serta mencegah lonjakan harga yang dapat merugikan masyarakat.
Kapolres Nganjuk, AKBP Siswantoro, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa hasil pengecekan menunjukkan kondisi bahan pokok dalam keadaan aman dan tidak ada lonjakan harga yang signifikan.
“Kami ingin memastikan masyarakat tidak perlu khawatir terhadap stok bahan pokok. Distribusi berjalan dengan baik, dan hingga saat ini, tidak ada indikasi kelangkaan atau kenaikan harga yang mencolok. Kami juga akan terus melakukan pemantauan agar tidak terjadi praktik spekulasi yang bisa merugikan masyarakat,” ungkapnya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Nganjuk, AKP Julkifli Sinaga, S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa tim gabungan melakukan pengecekan di beberapa lokasi strategis, termasuk Pasar Wage Nganjuk, Prima Swalayan, CV. Sami Mulyo, serta Pasar Sayur Sukomoro.
“Kami memastikan harga bahan pokok tetap sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET). Jika ditemukan indikasi penimbunan atau permainan harga oleh oknum tertentu, kami akan mengambil tindakan tegas sesuai dengan peraturan yang berlaku,” tegasnya.
Hasil pemantauan menunjukkan bahwa harga sebagian besar bahan pokok masih dalam kisaran normal. Bahkan, harga beras medium terpantau lebih murah dibandingkan HET. Namun, ada sedikit kenaikan pada komoditas tertentu seperti bawang putih dan daging sapi.
Tim gabungan berkomitmen untuk terus mengawasi harga dan pasokan bahan pokok agar tetap stabil selama bulan Ramadan. Langkah ini diharapkan dapat memberikan rasa tenang kepada masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa tanpa kekhawatiran terhadap kelangkaan atau lonjakan harga bahan pokok. (*)
Tinggalkan Balasan