Kepala Rutan Salatiga Redy Agian Sampaikan Pesan Penting dalam Apel Pagi

 

Laporan: W Widodo

SALATIGA | BERITA-GLOBAL.COM – 06 November 2023 – Pada pagi hari Senin tanggal 6 November 2023, petugas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salatiga mengikuti apel yang dipimpin oleh Kepala Rutan, Redy Agian, di halaman Rutan. Dalam kesempatan ini, Redy Agian memberikan pesan-pesan penting kepada jajaran Rutan Salatiga.

Pesan pertama yang disampaikan adalah pentingnya menjaga kesatuan, solidaritas, dan kerja sama dalam melaksanakan tugas sesuai dengan regulasi dan aturan yang berlaku. Redy Agian menekankan kolaborasi antara tiga subsektor Rutan, yaitu pengelolaan, keamanan, dan pelayanan tahanan, sebagai kunci keberhasilan.

Baca Juga:  Kapolres Boyolali Pimpin Patroli Skala Besar Antisipasi Gangguan Kamtibmas saat Malam Takbir

Pada pesan kedua, Redy Agian berharap agar seluruh jajaran Rutan Salatiga dapat bekerja dengan seimbang dalam melaksanakan kewajiban dan hak masing-masing anggota. Hal ini diharapkan akan meningkatkan kinerja organisasi.

Baca Juga:  Pesona Pasar 'Tiban' Sitalang, Dimata Pamong dan Pengunjung

Pesan ketiga yang disampaikan adalah pentingnya melibatkan Allah SWT dalam setiap langkah, tindakan, dan pekerjaan, untuk menjaga integritas sebagai insan pengayoman dan pemasyarakatan.

Redy Agian juga mengingatkan bahwa saat ini Rutan Salatiga sedang dinilai dalam pembangunan zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi. Ia mendorong pelaksanaan program-program yang telah ada untuk ditingkatkan.

Baca Juga:  Kehangatan Antar Umat Beragama, Hiasi Open House Menteri Agama RI

Setelah apel selesai, Redy Agian mengajak jajaran untuk menyebarkan virus kebaikan dan aura kekeluargaan dengan bersalaman, untuk menjaga energi positif dalam bekerja dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, terutama warga binaan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!