Tingkatkan Ilmu Agama, WBP Rutan Salatiga Ikuti Pelatihan Pemulasaran Jenazah

Laporan: W Widodo

SALATIGA | BERITA-GLOBAL.COM –  Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salatiga mengikuti pelatihan tata cara pemulasaran jenazah.

Dalam kegiatan seluruh tata cara dari memandikan, mengkafani, dan menshalati jenazah seluruhnya diajarkan pada seluruh peserta.

Kepala Rutan Salatiga Andri Lesmano mengatakan kegiatan ini merupakan kerja sama yang dijalin bersama Yayasan Hati Beriman untuk meningkatkan pengetahuan keagamaan dan tentunya menjadi program pembinaan kerohanian bagi WBP.

Baca Juga:  Diduga Alami Depresi Karena Sering Gagal Masuk TNI, Halim Udin Nekad Jadi TNI Gadungan

“Kegiatan ini hasil kerja sama yang dijalin bersama Yayasan Hati Beriman untuk meningkatkan pengetahuan keagamaan dan tentunya menjadi program pembinaan kerohanian bagi WBP,” ujarnya. Kamis (14/09).

Andri menjelaskan dalam kegiatan diawali dengan penjelasan secara teori kemudian dilakukan praktik dari tata cara menyiapkan kain kafan, memandikan jenazah, cara mengkafani, hingga menshalatkan jenazah.

“Diawali dengan penjelasan secara teori kemudian dilakukan praktik dari tata cara menyiapkan kain kafan, memandikan jenazah, cara mengkafani, hingga menshalatkan jenazah sehingga para WBP menjadi paham dan mengerti secara mendalam,” jelasnya.

Baca Juga:  Meneropong Siaga Polda Jatim: Tactical Floor Game Polda Jatim dalam Mengawal Pilkada 2024 dengan Ketat dan Terukur

Andri mengungkapkan pembinaan kerohanian menjadi salah satu solusi untuk membenahi mental para WBP agar lebih baik dengan mendekatkan diri kepada Allah SWT serta nantinya ilmu yang didapat di Rutan ini bermanfaatkan saat mereka sudah bebas baik bagi keluarga dan masyarakat umum.

“Pembinaan kerohanian menjadi salah satu solusi untuk membenahi mental para WBP agar lebih baik dengan mendekatkan diri kepada Allah SWT serta nantinya ilmu yang didapat di Rutan ini bermanfaatkan saat mereka sudah bebas baik bagi keluarga dan masyarakat umum,” tandasnya.

Baca Juga:  Benteng Wilhelm I Jadi Arena YWPJ ke 71 Korem 073/Makutarama Dalam Rangka Peringatan Hari Infanteri

Selain kegiatan hari ini juga dilakukan pendalam materi tentang dasar-dasar akidah dan fikih-fikih serta ibadah lainnya maupun pembinaan kerohanian dengan menggandeng Kementerian Agama, Yayasan, Ponpes, Gereja-gereja maupun dari D9. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!