Wakil Presiden RI Kunjungi Jateng, Danrem 073/Makutarama Ikuti Rakor Persiapan Kunker

 

Laporan: W Widodo

SEMARANG | BERITA-GLOBAL.COM – Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Inf Purnomosidi, S.I.P., M.A.P., ikut menghadiri Rakorwil dan Rakorpam terkait kunjungan kerja Wakil Presiden RI  Prof. Dr. K.H. Ma’ruf Amin dan Ibu Wury Ma’ruf Amin ke wilayah Jawa Tengah, bertempat di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Jl. Pahlawan No.9, Mugassari. Semarang. Sabtu. (01/04/2023).

Sekda Provinsi Jawa Tengah bapak Sumarno saat memimpin rapat mengatakan, berkaitan kunjungan kerja Wakil Presiden RI beserta rombongan di wilayah Jawa Tengah, kita semua instansi terkait harus siap mendukung dan menyambut kunjungan kerja Wakil Presiden beserta rombongan di Provinsi Jateng.

Baca Juga:  Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas dan Warga Hadiri Tradisi Sadranan di Kutowinangun Lor

“Kegiatan kunjungan kerja Wakil Presiden, mari kita siapkan, adakan koodinasi antar instansi untuk menunjang kelancaran pelaksanaan kegiatan kunjungan tersebut,”ucap Sumarno.

Kunjungan wakil Presiden dan rombongan di wilayah Jawa Tengah dalam rangka, mengunjungi kantor Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) di wilayah Semarang.

Baca Juga:  Kerahasiaan Registrasi Data Pelanggan Jasa Seluler, Tanggung Jawab Operator

Peninjauan pencegahan dan penanganan Stunting di Puskesmas Mranggen Demak dan penyerahan bantuan Kementerian Sosial berupa paket pangan non tunai beserta sembako dan bantuan Baznas berupa paket sembako.

Penyerahan Bantuan Kementerian Sosial berupa program keluarga harapan sembako, bantuan Baznas berupa Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) beserta sembako.

Kunjungan kerja Wakil Presiden RI dan rombongan akan dilaksanakan pada hari Selasa, 04 April 2023 diwilayah Semarang dan Kabupaten Demak.

Baca Juga:  Isdianto Ditunjuk Sebagai Pelaksana Tugas Gubernur Kepri, Pasca OTT KPK Kepada Nurdin Basirun

Ikut hadir pada rapat tersebut, Asintel Kasdam IV/Diponegoro diwakili Mayor Inf Dwi, Dandim  0733/KS, Dandim 0716/Demak, Karops Polda Jateng, Danlanumad A. Yani Semarang diwakili Lettu Cpn Sukardi, Kasatpol PP Prov Jateng, Wadanpomdam IV/Diponegoro, Letkol Laut (KH) Yudhi Hermawan.,SP Palaksa Lanal Semarang, Dandeninteldam Kodam IV/Diponegoro, Dandenpom IV/5 Semarang, Danyonif Raider 400/BR, Dantim Paspampres, Kapolres Demak serta Forkopimda Semarang. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!