Kapolres Purbalingga Berikan Motor Baru , Bhabinkamtibmas Dituntut Maksimal Dalam Tugas

 

Purbalingga, Beritaglobal.net– Bhabinkamtibmas polsek jajaran Polres Purbalingga diminta untuk meningkatkan kinerja dalam pelaksanaan tugas. Hal itu disampaikan Kapolres Purbalingga AKBP Muchammad Syafi Maulla saat menyerahkan sepeda motor dinas untuk Bhabinkamtibmas di halaman Mapolres, Senin (23/11/2020).

Kapolres mengatakan ” bahwa hari ini diserahkan sepeda motor dinas untuk Bhabinkamtibmas yang belum mempunyai kendaraan dinas. Adanya dukungan kendaraan dinas diharapkan lebih meningkatkan kinerja Bhabinkamtibmas di wilayah masing-masing dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga:  Polres Boyolali Berhasil Mengungkap Kasus Pencurian di Rumah Makan Ayam Goreng Pak Pono

“Dengan sarana sepeda motor dinas dan kelengkapannya diharapkan Bhabinkamtibmas lebih giat lagi dalam melaksanakan sambang di desa binaaanya. Sehingga bisa mendukung terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif,” kata kapolres.

Kapolres juga menyampaikan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di desa binaan diharapkan bisa menyerap informasi terkait kamtibmas maupun kejadian-kejadian. Informasi yang didapat bisa segera dilaporkan kepada pimpinan untuk menentukan langkah selanjutnya.

“Kita berharap Bhabinkamtibmas bisa selalu memonitor situasi kamtibmas di wilayah masing-masing. Sehingga bisa memberikan informasi lebih awal kepada pimpinan bukan sebaliknya pimpinan yang lebih dahulu mendapatkan informasi dari masyarakat,” ucapnya.

Baca Juga:  Gratis! Antisipasi TBC Untuk Pertama Kali Rutan Salatiga Gelar Rontgen Seluruh WBP

Terakhir kapolres berpesan kepada para Bhabinkamtibmas agar selalu merawat kendaraan dinas yang sudah diinventariskan. Karena kendaraan tersebut sebagai pendukung Bhabinkamtibmas dalam pelaksanaan tugas di lapangan.

Ada tujuh Bhabinkamtibmas yang menerima sepeda motor dinas. Penyerahan sepeda motor secara simbolis dilakukan oleh Kapolres Purbalingga AKBP Muchammad Syafi Maulla kepada Bhabinkamtibmas. Acara dilanjutkan dengan pemeriksaan kendaraan dinas berikut kelengkapannya.

Baca Juga:  Kapolres Semarang Hadiri Pemakaman Ayah Wakapolsek Bawen

Bhabinkamtibmas penerima sepeda motor dinas yaitu Aiptu Nizar Raidi dan Bripka Cahyo Narwantoro Bhabinkamtibmas Polsek PurbaIingga, Bripka Agus Purwoto Bhabinkamtibmas Polsek Rembang, Brigadir Danar Adi Nugroho Bhabinkamtibmas Polsek Karangmoncol, Brigadir Dedi Supriyadi Bhabinkamtibmas Polsek Bobotsari, Bripka Purwanto dan Brigadir Niko Bhabinkamtibmas Polsek Bukateja.

(Hms / Iwan )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!