Tarhib Ramadhan 1446 H di Semarang: Syiar, Kepedulian, dan Aksi Sosial di CFD Simpang Lima
Laporan: Wahyu Widodo
SEMARANG | SUARAGLOBAL.COM – LAZiS Jateng kembali menyemarakkan Tarhib Ramadhan 1446 H dengan berbagai kegiatan sosial dan keagamaan dalam agenda Car Free Day (CFD) di Simpang Lima, Semarang, pada Ahad (23/2). Acara ini diisi dengan pawai, cek kesehatan gratis, program tukar botol bekas atau sampah dengan sayur, serta penampilan rebana dari santri binaan.
Direktur Eksekutif LAZiS Jateng, Ariyanto, menyampaikan bahwa Tarhib ini diselenggarakan serentak di berbagai kota dan kabupaten di Jawa Tengah sebagai bentuk syiar kepada masyarakat.
“Alhamdulillah, bersyukur di kesempatan yang baik ini kami kembali bisa menyelenggarakan Tarhib sebagai persiapan menjelang bulan Ramadhan. Tarhib ini kami gelar secara serentak di beberapa wilayah di kota/kabupaten di Jawa Tengah,” ujar Ariyanto.
Ia menekankan bahwa momentum bulan Ramadhan harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk meningkatkan ibadah dan kepedulian sosial. Selain itu, acara ini juga menjadi ajang sosialisasi program kebaikan yang akan difasilitasi oleh LAZiS Jateng.
“Kesempatan kita untuk sebanyak mungkin meraih pahala kebaikan dan ampunan dari-Nya. Selain itu, kami sekaligus menyampaikan kepada masyarakat bahwa LAZiS Jateng siap menjembatani kembali kebaikan Sahabat Kepedulian,” imbuhnya.
Target 30.000 Penerima Manfaat di Ramadhan 2025
Dalam kesempatan yang sama, Ariyanto mengungkapkan bahwa pada bulan Ramadhan 2025, LAZiS Jateng menargetkan untuk memberikan manfaat kepada 30.000 penerima di Jawa Tengah. Program ini akan disalurkan melalui 600 titik distribusi dengan tema “Upgrade Amale, Double Pahalane”.
“InsyaAllah target kita bisa memberikan kebahagiaan kepada 30.000 masyarakat di Jawa Tengah dan 600 titik distribusi, khususnya bagi mereka yang membutuhkan dalam program tahun ini,” jelasnya.
Menutup keterangannya, Ariyanto mengajak seluruh masyarakat untuk mempersiapkan diri menyambut bulan suci Ramadhan dengan sebaik-baiknya. Ia juga mendorong berbagai pihak untuk berkolaborasi dalam memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat yang membutuhkan.
Acara Tarhib Ramadhan ini menjadi bukti bahwa kepedulian sosial dan ibadah dapat berjalan beriringan, menciptakan lingkungan yang lebih baik dan penuh keberkahan menjelang bulan suci Ramadhan. (*)
Tinggalkan Balasan