Satlantas Polres Bondowoso Hadirkan Inovasi “BPKB Delivery”, Wujud Layanan Cepat dan Humanis

Laporan: Ninis Indrawati

BONDOWOSO | SUARAGLOBAL.COM – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang lalu lintas, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bondowoso Polda Jatim kembali menghadirkan inovasi pelayanan yang memudahkan masyarakat. Melalui program bertajuk “BPKB Delivery Samsat Bondowoso”, masyarakat kini dapat menerima Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) langsung di rumah tanpa dipungut biaya.

Kanit Regident Satlantas Polres Bondowoso, Iptu Charles Rio Valentine Pardede, S.Tr.K., M.Si., menjelaskan bahwa program ini merupakan bentuk nyata komitmen Polri untuk memberikan pelayanan yang cepat, tepat, dan humanis kepada masyarakat.

Baca Juga:  Kasus Mencuat: Skandal PTSL Desa Papringan Seret Kades dan Panitia ke Penjara, Ini Jelasnya

Program BPKB Delivery ini ditujukan bagi masyarakat yang belum sempat mengambil BPKB di kantor Samsat. Petugas akan menghubungi pemilik kendaraan dan menyerahkan BPKB yang sudah dicetak langsung ke alamat mereka, gratis tanpa biaya tambahan,” ujar Iptu Charles, Selasa (28/10/25).

Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa inovasi ini tidak hanya mempercepat proses penyerahan dokumen, tetapi juga menjadi bagian dari transformasi digital dan pelayanan prima yang sedang digencarkan oleh Polri.

Baca Juga:  Gerak Nyata Pemasyarakatan NTT: Bansos Rutin UPT Wujudkan Akselerasi dan Kepedulian Sosial

Kami ingin memberikan kemudahan dan kenyamanan kepada masyarakat dalam setiap pengurusan administrasi kendaraan bermotor. Dengan cara ini, waktu masyarakat bisa lebih efisien dan pelayanan menjadi lebih dekat dengan warga,” tambahnya.

Selain program BPKB Delivery, Satlantas Polres Bondowoso juga terus mengembangkan layanan publik dalam bingkai program “Polantas Menyapa”. Melalui program ini, polisi hadir langsung di tengah masyarakat untuk memberikan edukasi tentang tertib berlalu lintas, kemudahan pengurusan pajak kendaraan, serta sosialisasi keselamatan jalan secara humanis.

Baca Juga:  Bermodal Dana Desa Rp 800 Juta, Desa Ponggok Bisa Hasilkan Omset Rp 14 Miliar Dalam Waktu Satu Tahun

Iptu Charles berharap, masyarakat dapat mendukung dan memanfaatkan berbagai layanan inovatif yang disediakan. Ia juga menegaskan pentingnya kesadaran warga untuk selalu taat dalam membayar pajak dan melengkapi surat-surat kendaraan.

Semoga melalui inovasi pelayanan ini, hubungan antara Polri dan masyarakat semakin harmonis, serta kesadaran hukum dan tertib berlalu lintas semakin meningkat,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!