Polwan Berkuda Warnai Wisata Sarangan, Hadirkan Keamanan Humanis dan Edukatif

Laporan: Ninis Indrawati

MAGETAN | SUARAGLOBAL.COM – Polres Magetan Polda Jawa Timur kembali menghadirkan terobosan pelayanan publik di sektor keamanan pariwisata. Melalui program patroli berkuda yang dilakukan oleh Polisi Wanita (Polwan), keamanan di kawasan wisata Telaga Sarangan kini dikemas secara lebih humanis, dekat dengan masyarakat, sekaligus menarik perhatian wisatawan.

Patroli berkuda tersebut diterjunkan pada akhir pekan, menyasar kawasan Telaga Sarangan yang menjadi salah satu destinasi unggulan Kabupaten Magetan. Dengan menunggang kuda terlatih, para Polwan berkeliling menyusuri jalur wisata sambil memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) secara langsung.

Baca Juga:  Batik Tanjung Bumi Meriahkan HUT IWAPI ke-50 di Bangkalan, Dorong Ekonomi Kreatif Perempuan

Kehadiran Polwan berkuda ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Banyak wisatawan yang mengabadikan momen tersebut melalui ponsel, sementara anak-anak tampak antusias mendekat dan menyapa petugas. Suasana patroli pun berlangsung cair, hangat, dan penuh interaksi positif.

Selain bertugas memantau situasi, para Polwan juga menyampaikan imbauan kamtibmas secara persuasif. Wisatawan diajak tetap waspada terhadap barang bawaan, menjaga keselamatan saat beraktivitas di area wisata, hingga mematuhi aturan kawasan wisata demi kenyamanan bersama.

Baca Juga:  Presiden Prabowo Pantau Langsung Program Prioritas: MBG Ditarget Sentuh 40 Juta Penerima Bulan Ini

“Kami ingin pelayanan kepolisian hadir dengan cara yang lebih humanis. Jadi tidak hanya soal pengamanan, tetapi juga membangun kedekatan emosional antara Polri dan masyarakat,” ujar Kasi Humas Polres Magetan, Iptu Indra, Minggu (18/1/26).

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa konsep patroli berkuda Polwan merupakan bagian dari strategi Polres Magetan dalam mewujudkan Polri presisi, responsif, dan berorientasi pelayanan publik.

Baca Juga:  Presiden Prabowo Pimpin Upacara Detik-Detik Proklamasi di Istana Merdeka: Semarak 80 Tahun Indonesia Merdeka

Respons positif datang dari para wisatawan. Salah satunya Andi (32), pengunjung asal Madiun, mengaku keberadaan patroli berkuda memberikan rasa aman sekaligus memberikan pengalaman baru.

“Wisata jadi terasa lebih nyaman dan berbeda. Polwannya juga ramah, anak-anak senang melihat kuda. Ini pengalaman yang menyenangkan di Sarangan,” ungkapnya.

Program ini diharapkan dapat terus mendukung suasana aman dan kondusif di kawasan wisata Telaga Sarangan, terutama pada periode libur dan akhir pekan yang dipadati pengunjung. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!