Sambang Silaturahim Bhabinkamtibmas Mangunsari: Sinergi Tokoh Masyarakat untuk Salatiga Aman dan Harmonis
Laporan: Wahyu Widodo
SALATIGA | SUARAGLOBAL.COM – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta mempererat hubungan dengan berbagai elemen masyarakat, Bhabinkamtibmas Mangunsari, Aiptu Darmanto, S.H., bersama Bripka Agus Ristiono, S.H., melaksanakan kegiatan sambang silaturahim di kediaman Andy, seorang tokoh masyarakat Kampung Klaseman, Kelurahan Mangunsari, Kecamatan Sidomukti, Salatiga, Senin (30/12/2024).
Kegiatan ini bertujuan mengajak masyarakat untuk lebih aktif berperan dalam menciptakan situasi yang aman dan damai. Dalam pertemuan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan pesan penting kepada warga, di antaranya menjaga keamanan dan kerukunan, baik antarwarga maupun antarumat beragama. Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk menjauhi berbagai tindakan negatif seperti konsumsi minuman keras (miras), perjudian, penyalahgunaan narkoba, serta perilaku asusila.
“Kami juga mengingatkan agar warga tidak mudah terprovokasi dengan berita hoaks yang banyak beredar di media sosial. Mari bersama-sama menjaga kedamaian dan keharmonisan lingkungan,” ujar Aiptu Darmanto.
Pramono, sebagai salah satu tokoh masyarakat setempat, menyambut baik langkah proaktif dari jajaran kepolisian. Ia menyatakan kesiapannya untuk membantu menjaga keamanan dan kerukunan di wilayahnya, termasuk memberikan edukasi kepada warga untuk lebih berhati-hati terhadap informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.
“Kehadiran Bhabinkamtibmas sangat berarti bagi kami. Ini menunjukkan kepedulian dan semangat kebersamaan untuk menciptakan Salatiga yang aman dan kondusif,” kata Pramono.
Sementara itu, Kapolres Salatiga, AKBP Aryuni Novitasari, M.Psi., M.Si., Psi., dalam kesempatan terpisah menyampaikan apresiasi atas dedikasi personelnya. Ia menegaskan pentingnya patroli sambang sebagai sarana komunikasi langsung dengan masyarakat untuk menjaga kamtibmas.
“Berikan edukasi kepada warga tentang bahaya miras, perjudian, narkoba, dan perilaku asusila. Sampaikan pula pesan untuk tidak mudah percaya hoaks demi mewujudkan Salatiga yang aman dan harmonis,” ujar Kapolres.
Dengan langkah-langkah sinergis seperti ini, diharapkan Salatiga dapat terus menjadi kota yang nyaman dan damai bagi seluruh warganya. (*)
Tinggalkan Balasan