Plt Bupati Sidoarjo Sidak SDN Sidomojo, Pastikan Percepatan Perbaikan Sekolah

Laporan: Ninis Indrawati

SIDOARJO | SUARAGLOBAL.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo terus berupaya meningkatkan kualitas sarana pendidikan dengan mempercepat renovasi sekolah yang mengalami kerusakan. Pada tahun 2025, Pemkab menargetkan 70 persen sekolah yang membutuhkan perbaikan dapat segera direnovasi.

Salah satu sekolah yang menjadi perhatian adalah SDN Sidomojo di Kecamatan Krian. Sekolah ini mengalami kerusakan cukup parah, terutama pada bagian plafon dan atap bangunan.

Baca Juga:  Suka Cita Natal: Perayaan di Gereja Pantekosta Serikat (GPS) Desa Ketanggung Berjalan Aman dan Kondusif

Menyikapi kondisi ini, Plt Bupati Sidoarjo Subandi melakukan inspeksi mendadak (sidak) pada Selasa (18/2/2025) untuk memastikan progres perbaikannya.

“Hari ini satu ruang kelas sudah selesai direnovasi. Namun, masih ada beberapa bagian yang perlu diperbaiki agar lebih optimal, terutama pada konstruksi atap,” ujar Subandi.

Ia menekankan pentingnya kualitas perbaikan agar tidak terjadi lagi kasus plafon jebol atau bangunan ambruk. Pemkab Sidoarjo telah mengalokasikan Rp 70 miliar dalam APBD 2025 untuk renovasi sekolah, ditambah dengan dana hasil efisiensi dari Instruksi Presiden (Inpres) No. 1 Tahun 2025.

Baca Juga:  Polsek Jombang Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Desa Pulo Lor

“Pendidikan adalah prioritas, dan kami ingin memastikan semua sekolah di Sidoarjo dalam kondisi layak dan aman bagi siswa serta tenaga pendidik,” tambahnya.

Dalam sidak ini, Subandi didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Sidoarjo Tirto Adi, Kepala Dinas Perumahan, Permukiman, Cipta Karya, dan Tata Ruang (P2CKTR) Mochamad Bachruni Aryawan, serta anggota Komisi C DPRD Sidoarjo M. Nizar.

Baca Juga:  Polsek Sine Perketat Patroli Obvit, Tekan Aksi 3C dan Jaga Kondusifitas Ngawi

Dengan adanya langkah konkret dari pemerintah daerah, diharapkan infrastruktur pendidikan di Sidoarjo semakin baik, menciptakan lingkungan belajar yang nyaman dan berkualitas bagi para siswa. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!