Polisi Tangkap Pelaku Penganiayaan Bersenjata Tajam di Sampang, Korban Alami Luka di Wajah 

Laporan: Ninis Indrawati

SAMPANG | SUARAGLOBAL.COM – Aksi penganiayaan bersenjata tajam kembali mengguncang warga Sampang, Madura. Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Halim Perdana Kusuma pada Jumat pagi, 4 April 2025, sekitar pukul 10.00 WIB, dan menyebabkan seorang pria mengalami luka serius di bagian wajah.

Kapolres Sampang, AKBP Hartono, S.Pd., M.M., membenarkan adanya insiden kekerasan tersebut. Saat dikonfirmasi oleh awak media usai mengikuti kegiatan Safari Sholat Jum’at di Masjid Al-Hidayah, Pliyang, ia menjelaskan bahwa aparat kepolisian bergerak cepat ke lokasi kejadian setelah menerima laporan dari warga sekitar.

Baca Juga:  17 Pendekar Muda Siap Harumkan Blitar di Porprov Jatim 2025, Latihan Intensif Setiap Hari

“Begitu mendapat laporan dari masyarakat, personel langsung turun ke lokasi dan mengamankan pelaku beserta barang bukti. Kami tidak akan mentolerir aksi kekerasan semacam ini,” tegas Kapolres.

Korban berinisial MA (43), warga Kelurahan Rong Tengah, Sampang, mengalami luka akibat sabetan senjata tajam jenis clurit di bagian pipi sebelah kanan. Petugas Polsek Sampang segera mengevakuasi korban ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis intensif.

Baca Juga:  Dari Salatiga Ikut Serta, Nina Agustin Saksikan Pengukuhan LFSP Jateng Periode 2025–2030

Pelaku penganiayaan, yang diketahui berinisial MS (26), merupakan warga Kecamatan Pangarengan. Ia berhasil diamankan tak lama setelah kejadian beserta clurit yang digunakan untuk melukai korban. Saat ini, pelaku tengah menjalani pemeriksaan secara mendalam oleh tim penyidik dari Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Sampang.

“Kami sedang mendalami motif dari pelaku, apakah ini dilatarbelakangi oleh dendam pribadi atau ada faktor lain. Semua kemungkinan masih kami selidiki,” tambah AKBP Hartono.

Baca Juga:  Grand Opening: Fortuna Fitness & Café Hadir di Sidoarjo: Tempat Nongkrong Sehat Rasa Bintang Lima, Harga Kaki Lima

Ia juga mengimbau kepada masyarakat Sampang agar tetap menjaga ketertiban dan tidak segan melaporkan jika melihat tindak kriminal atau kejadian mencurigakan di lingkungan sekitar.

Polres Sampang menegaskan komitmennya dalam menjaga keamanan dan memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat dengan respons cepat terhadap laporan warga. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!