Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » POLRI » Polres Bangkalan Intensifkan Patroli Pasca Pilkada, 16 Motor Balap Liar Diamankan

Polres Bangkalan Intensifkan Patroli Pasca Pilkada, 16 Motor Balap Liar Diamankan

  • account_circle Redaksi SG
  • calendar_month Rab, 11 Des 2024
  • comment 0 komentar

Laporan: Ninis Indrawati

BANGKALAN | SUARAGLOBAL.COM  – Guna menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat pasca Pilkada Serentak 2024, Polres Bangkalan di bawah pimpinan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K., menggelar patroli rutin di sejumlah wilayah rawan. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah aksi kriminalitas, balap liar, serta menjaga situasi kondusif di tengah masyarakat.

Patroli malam hingga dini hari yang dilaksanakan oleh Satlantas Polres Bangkalan membuahkan hasil. Sebanyak 16 kendaraan roda dua diamankan saat terlibat aksi balap liar di beberapa lokasi, termasuk Jalan Raya Bancaran, akses Jembatan Suramadu sisi Madura, dan Jalan Ringroad Kota Bangkalan.

[irp]

Kasatlantas Polres Bangkalan, AKP Diyon Fitrianto, S.H., M.H., mengungkapkan bahwa pihaknya berkomitmen untuk memberantas aksi balap liar yang kerap membahayakan keselamatan pengguna jalan lain.

\”Balap liar ini sangat berbahaya, tidak hanya bagi pelaku tetapi juga bagi pengguna jalan umum lainnya. Selain itu, aksi ini jelas meresahkan masyarakat,\” tegas AKP Diyon.

[irp]

Kendaraan yang diamankan dalam operasi tersebut disita sebagai barang bukti dan akan diproses melalui sidang tilang. Pemilik kendaraan hanya dapat mengambil kembali motornya setelah memenuhi syarat administrasi dan memastikan kendaraan telah dikembalikan ke spesifikasi standar pabrikan.

\”Syarat pengambilan motor meliputi kelengkapan surat-surat resmi serta penyesuaian kendaraan ke kondisi standar, terutama pada bagian roda, knalpot, dan lampu,\” jelas AKP Diyon.

[irp]

Langkah ini diambil untuk memberikan efek jera sekaligus mengedukasi masyarakat agar tidak terlibat dalam aksi balap liar di masa depan.

Polres Bangkalan mengimbau masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga ketertiban lingkungan, termasuk melaporkan jika mengetahui adanya balap liar atau aktivitas lain yang mengganggu keamanan dan kenyamanan.

[irp]

\”Dengan kerja sama yang baik antara aparat dan masyarakat, situasi keamanan di Bangkalan dapat terus terjaga, sehingga memberikan rasa aman bagi semua,\” tutup AKP Diyon.

Upaya ini menunjukkan komitmen Polres Bangkalan untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan keamanan pasca Pilkada serentak 2024, sekaligus mencegah potensi gangguan kamtibmas di wilayahnya. (*)

  • Penulis: Redaksi SG

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi dan Dedikasi: Plt. Bupati Sidoarjo Apresiasi Keberhasilan PPK dalam Pilkada Serentak 2024

    • calendar_month Sen, 27 Jan 2025
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

    Laporan: Ninis Indrawati SIDOARJO | SUARAGLOBAL.COM – Pemerintah Kabupaten Sidoarjo memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang telah berperan penting dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2024. Acara penghargaan yang sekaligus menjadi momen pembubaran panitia tersebut digelar pada Minggu (26/01/2025) di Hotel Aston Sidoarjo, dihadiri berbagai pihak terkait. Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Sidoarjo, H. Subandi, […]

  • Tak Hanya Silaturahmi, Halalbihalal Warga Bener Diwarnai Edukasi Belanja Aman

    Tak Hanya Silaturahmi, Halalbihalal Warga Bener Diwarnai Edukasi Belanja Aman

    • calendar_month Sen, 28 Apr 2025
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

    Laporan: Wahyu Widodo TENGARAN | SUARAGLOBAL.COM – Ada suasana berbeda dalam acara Halalbihalal yang digelar warga Perumahan Taman Manunggal Asri, Perum Karebet, dan Perum Kanigoro, Dusun Tugu, Desa Bener, Kecamatan Tengaran, Sabtu (26/4/2025) malam. Selain mempererat tali silaturahmi, acara ini juga diwarnai dengan kehadiran unsur TNI dan Polri yang memberikan pesan penting kepada masyarakat. Hadir […]

  • Guru Honorer Di Sekolah Menengah Atas (SMA) 2 Namlea Dipecat Sepihak Oleh Kepala Sekolah

    Guru Honorer Di Sekolah Menengah Atas (SMA) 2 Namlea Dipecat Sepihak Oleh Kepala Sekolah

    • calendar_month Rab, 1 Mei 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

      Kepala Sekolah SMAN 2 Memecat Seorang Guru Honorer Secara Sepihak Laporan: Fajrin Nirwan S NAMLEA | SUARAGLOBAL.COM – Seorang guru berstatus honorer di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 2 Namlea, Haslinda Bandu (38) diduga dipecat secara sepihak oleh kepala sekolah bernama Sarif Fokaaya. Ibu guru Indah sapaannya konon dipecat secara lisan, dan tidak disertai […]

  • Semarak Hari Bakti Pemasyarakatan dan Bulan Ramadan, Rutan Salatiga Bagikan Ratusan Takjil

    Semarak Hari Bakti Pemasyarakatan dan Bulan Ramadan, Rutan Salatiga Bagikan Ratusan Takjil

    • calendar_month Sen, 1 Apr 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

      Laporan: W Widodo SALATIGA | SUARAGLOBAL.COM – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Salatiga kembali menggelar Program ‘Rutan Berbagi’, kali ini bertepatan dengan bulan Ramadan dan Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke 60, petugas Rutan membagikan ratusan takjil gratis kepada masyarakat yang melintas disekitar Jalan Diponegoro, Jalan Yos Sudarso menjelang berbuka puasa. Senin (1/4).  Kepala Rutan […]

  • Pentingnya Persiapan Badan Publik dalam Pengecualian Informasi: Ketua KI Jatim Edi Purwanto Menegaskan di Rapat Koordinasi

    Pentingnya Persiapan Badan Publik dalam Pengecualian Informasi: Ketua KI Jatim Edi Purwanto Menegaskan di Rapat Koordinasi

    • calendar_month Kam, 11 Jul 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

      Laporan: Ninis Indrawati SURABAYA | SUARAGLOBAL.COM – Rapat koordinasi yang dipimpin oleh Ketua Komisi Informasi (KI) Provinsi Jawa Timur, Edi Purwanto, menggarisbawahi pentingnya persiapan badan publik dalam menyediakan data dan informasi yang dikecualikan. Tujuan utamanya adalah untuk menghindari terjadinya sengketa informasi di masa mendatang, seperti yang diungkapkan dalam pertemuan di Ruang Anjasmoro Dinas Kominfo […]

  • Pemilik Akun FB Ranjak Talun New Disomasi

    • calendar_month Jum, 25 Okt 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

    Laporan: S Hadi Purba SIMALUNGUN | SUARAGLOBAL.COM – Tim Kuasa Hukum, Radiapoh Hasiholan Sinaga akhirnya mensomasi akun facebook, Ranjak Talun New berdasarkan surat kuasa khusus tertanggal, 23 Oktober 2024. Somasi terbuka melalui media ini ditujukan kepada, Hotlan Purba yang diduga sebagai pemilik (pengguna) akun facebook Ranjak Talun New terkait konten (video) yang diposting, Rabu (23/10/2024). […]

expand_less