Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » BERITA SALATIGA » Puncak HUT Bhayangkara Ke-77, Ribuan Masyarakat Salatiga Tumplek Blek Turut Meriahkan

Puncak HUT Bhayangkara Ke-77, Ribuan Masyarakat Salatiga Tumplek Blek Turut Meriahkan

  • account_circle Redaksi SG
  • calendar_month Sab, 1 Jul 2023
  • comment 0 komentar

 

Kapolres Salatiga, AKBP Feria Kurniawan

Laporan: W Widodo

SALATIGA | BERITA-GLOBAL.COM – Puncak peringatan HUT Bhayangkara ke-77 di Polres Salatiga berlangsung semarak dan meriah. Acara yang diisi dengan berbagai kegiatan berlangsung di halaman Satlantas Polres Salatiga, Sabtu (1/7/2023).

Pantauan Berita-Global.com dilokasi, acara dimulai sejak pagi hingga malam. Berbagai stand UMKM juga turut memeriahkan acara serta sajikan berbagai kuliner khas Salatiga.

Pada malam harinya, para penyanyi ternama  hibur ribuan masyarakat Salatiga dan sekitarnya.

Bahkan pada momen ini, Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng N Rachmadi juga turut menyumbangkan suara emasanya.

Kapolres Salatiga, AKBP Feria Kurniawan saat ditemui Berita-Global.com disela acara mengatakan bahwa pada malam hari ini kita mengadakan syukuran hari Bhayangkara ke 77 dan pada acara ini kami mengundang seluruh masyarakat secara terbuka kepada seluruh masyarakat.

“Tidak ada undangan resmi dalam acara ini. Semua masyarakat kami undang dengan tujuan bahwa tidak ada batasan atau sekat antara masyarakat dengan Polri,”katanya.

AKBP Feria mengungkapkan, pada kesempatan ini ia juga mengundang masyarakat Salatiga yang berulang tahun pada 1 Juli untuk bersama sama merayakan hari ulang tahun Bhayangkara dan ulang tahun mereka (Masyarakat – red).

AKBP Feria menambahkan, dari awal bulan Juni hingga puncaknya pada malam ini, Polres Salatiga mengadakan berbagai kegiatan baik itu bakti sosial maupun bakti religi kemudian bakti bersama dan olahraga bersama serta kegiatan lainya.

“Digelarnya serangkaian kegiatan ini dengan harapan mampu mendekatkan kedekatan Polri dengan masyarakat. Selain itu juga mampu mendekatkan kepercayaan publik kepada Polri,”tambahnya.

AKBP Feria berharap, di hari ulang tahun ke 77 ini kedepan seluruh personil Polres Salatiga semakin dekat dengan masyarakat dan tidak ada lagi batasan.

“Tidak ada lagi batasan penghalang berkomunikasi antara masyarakat dan Polri. Polri akan melayani masyarakat dengan baik. Sehingga Polri semakin menjadi Polri yang presisi,”pungkasnya.(*)

  • Penulis: Redaksi SG

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sendra Tari Baru Klinting Meriahkan Soft Opening Saloka Themepark

    Sendra Tari Baru Klinting Meriahkan Soft Opening Saloka Themepark

    • calendar_month Sab, 15 Des 2018
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

    Walikota Salatiga H. Yuliyanto, S.E., M.M., bersama Kepala Dinas Budaya Pariwisata Kabupaten Semarang Dewi Pramuningsih, dalam soft opening Saloka Themepark, diapit oleh Ari Prasetyo dan istri selaku pemilik, dan juga CEO dan CFO PT. Panorama Indah Permai, Sabtu (15/12/2018). (Foto: Vitri)  Ungaran, beritaglobal.net –  Soft opening Saloka Themepark yang berlangsung pada hari Sabtu (15/12/2018), di […]

  • Smart Home dan Sustainability: Lebih Baik Kontribusi Terhadap Lingkungan

    • calendar_month Ming, 10 Nov 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

    Kontribusi smart home terhadap lingkungan di era ini semakin mengalami kemajuan. Bahkan smart home menjadi solusi dan bentuk pertanggung jawaban berkelanjutan terhadap sustainability di dalam kebutuhan rumah tangga modern. Dengan menggabungkan teknologi canggih dengan kesadaran lingkungan, smart home memberikan kontribusi yang signifikan terhadap keberlanjutan lingkungan. Teknologi terbaru yang diterapkan pada smart home system memungkinkan penggunaan […]

  • Kapolres Mojokerto Bersama Forkopimda Lepas Ribuan Peserta Bhayangkara Fun Run 7,8 Km di Trawas

    Kapolres Mojokerto Bersama Forkopimda Lepas Ribuan Peserta Bhayangkara Fun Run 7,8 Km di Trawas

    • calendar_month Sen, 1 Jul 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

      Laporan: Iswahyudi Artya MOJOKERTO | SUARAGLOBAL.COM – Ribuan peserta bersemangat mengikuti Bhayangkara Fun Run 7,8 Km yang diselenggarakan oleh Polres Mojokerto Polda Jatim pada Minggu (30/6/2024) di kawasan wisata Trawas. Acara yang digelar dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78 ini dibuka langsung oleh Kapolres Mojokerto, AKBP Dr. Ihram Kustarto, bersama dengan Forkopimda Mojokerto. Sejak […]

  • ETF Ethereum Resmi Diperdagangkan, Potensi Kenaikan Lanjutan Bitcoin?

    ETF Ethereum Resmi Diperdagangkan, Potensi Kenaikan Lanjutan Bitcoin?

    • calendar_month Sel, 30 Jul 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

      Jakarta, 26 Juli 2024 – Bitcoin (BTC) telah menunjukkan performa yang mengesankan dalam satu pekan terakhir dengan mencatatkan kenaikan harga lebih dari 12%, dari level US$60.000 mencapai titik tertinggi mingguan di US$68.295 pada Senin (22/7). Jika dilihat dari level terendahnya pada 5 Juli lalu ketika BTC menyentuh area US$54.000, performa kenaikan harga yang dibukukan mencapai […]

  • Satreskrim Polrestabes Medan Berhasil Amankan Seorang DPO Wanita Pelaku Penganiayaan Mertua

    Satreskrim Polrestabes Medan Berhasil Amankan Seorang DPO Wanita Pelaku Penganiayaan Mertua

    • calendar_month Sab, 24 Feb 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

    MEDAN | BERITA-GLOBAL – Satreskrim Polrestabes Medan unit PPA berhasil mengamankan Daftar Pencarian Orang (DPO) kasus tindak pidana kekerasan dalam rumah tangga Pasal 44 ayat (1) Subs ayat (4) UU RI.No 23 Tahun 2004. Pelaku,Ls(25) di amankan ketika sedang berada di bandara Kualanamu Deli Serdang Sumatera Utara.Sabtu (24/2/2024) siang. Kuasa Hukum korban Guntur Perangin angin […]

  • Polresta Surakarta Bersiap Gelar Operasi Mantab Praja Menjelang Pilwalkot Solo

    Polresta Surakarta Bersiap Gelar Operasi Mantab Praja Menjelang Pilwalkot Solo

    • calendar_month Rab, 17 Apr 2024
    • account_circle Redaksi SG
    • 0Komentar

      Laporan: Tedy M SURAKARTA | SUARAGLOBAL.COM – Polresta Surakarta, di bawah naungan Polda Jawa Tengah, mulai mempersiapkan langkah-langkah untuk melaksanakan Operasi Mantab Praja dalam rangka mengamankan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Solo yang akan digelar tahun ini. Kapolresta Surakarta, Kombes Pol Iwan Saktiadi, SIK.MH.MSi, menyampaikan hal ini kepada awak media di Posko Cemoro pada hari […]

expand_less