Wujud Transformasi Pelayanan Publik Polri yang Modern dan Humanis, Kapolres Madiun Kota Resmikan Gedung SPKT Terpadu
Laporan: Ninis Indrawati
MADIUN KOTA | SUARAGLOBAL.COM – Dalam upaya memperkuat pelayanan publik yang cepat, transparan, dan terintegrasi, Polres Madiun Kota resmi membuka Gedung Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) yang berlokasi di Jalan Sumatera, Kelurahan Madiun Lor, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, pada Selasa (21/10/2025).
Peresmian gedung baru tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Madiun Kota AKBP Wiwin Junianto Supriyadi, S.I.K., yang turut didampingi oleh Wakapolres, Pejabat Utama (PJU), dan seluruh jajaran personel Polres Madiun Kota. Suasana peresmian berlangsung khidmat namun penuh semangat, mencerminkan tekad kuat kepolisian untuk terus berinovasi dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
Gedung SPKT Terpadu ini menjadi pusat layanan satu pintu (one stop service) bagi masyarakat yang memerlukan berbagai layanan kepolisian. Di dalamnya terdapat beragam unit yang siap melayani, mulai dari Satlantas untuk pengurusan Surat Izin Mengemudi (SIM), Satintelkam untuk Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dan perizinan kegiatan masyarakat, hingga SPKT untuk laporan kehilangan maupun pengaduan masyarakat.
Selain itu, Satreskrim Polres Madiun Kota juga membuka layanan penerimaan laporan tindak pidana di lokasi yang sama, sehingga masyarakat tidak perlu berpindah-pindah tempat untuk mendapatkan pelayanan. Dengan sistem pelayanan terpadu ini, seluruh laporan dan pengaduan masyarakat kini berada di bawah kendali Piket Pamapta, sehingga proses penanganan dapat dilakukan lebih cepat, tepat, dan terkoordinasi.
Dalam sambutannya, AKBP Wiwin Junianto Supriyadi menegaskan bahwa pembangunan gedung SPKT baru ini merupakan langkah konkret Polres Madiun Kota dalam mewujudkan Polri yang Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan).
“Kami ingin masyarakat Kota Madiun merasakan langsung manfaat dari pelayanan yang cepat, mudah, dan terintegrasi. Ini merupakan langkah kami dalam mewujudkan Polri yang presisi dan selalu hadir memberikan solusi,” ujar AKBP Wiwin.
Lebih lanjut, Kapolres menjelaskan bahwa hadirnya SPKT Terpadu ini juga merupakan bagian dari reformasi birokrasi di tubuh Polri, khususnya dalam bidang pelayanan publik yang mengedepankan teknologi informasi dan transparansi.
“Pembangunan gedung ini adalah komitmen kami untuk memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian. Kami ingin membangun citra Polri yang semakin modern, profesional, dan humanis,” tambahnya.
Dengan diresmikannya gedung baru ini, Polres Madiun Kota berharap masyarakat akan lebih nyaman dan percaya terhadap layanan kepolisian. Gedung tersebut tidak hanya sekadar bangunan fisik, melainkan juga menjadi simbol dedikasi dan inovasi Polres Madiun Kota dalam meningkatkan kualitas pengabdian kepada masyarakat.
“Gedung ini bukan hanya simbol fisik, tetapi juga wujud nyata semangat kami untuk terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik bagi warga Madiun,” tutup Kapolres.
Ke depan, Polres Madiun Kota berkomitmen untuk terus mengoptimalkan pemanfaatan sistem digitalisasi pelayanan dan meningkatkan kompetensi sumber daya manusia, agar setiap warga yang datang ke SPKT dapat merasakan pelayanan kepolisian yang ramah, cepat, dan solutif. (*)


Tinggalkan Balasan