Antisipasi Penyebaran Covid 19 Diawal Tahun Polsek Bawang Giatkan Operasi Yustisi Mobiling
Banjarnegara , Beritaglobal.net – Polsek Bawang jajaran Polres Banjarnegara terus giatkan operasi yustiti mobiling guna menciptakan situasi Kamtibmas aman kondusif serta sosialisasi adaptasi kebiasaan baru, sebagai upaya peningkatan kedisiplinan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan sebagai pencegahan penyebaran virus covid 19, Jum’at 1 Januari 2021 .
Kapolsek Bawang AKP SS. Udiono, SE mengatakan ” Patroli dialogis Blue Light Patrol yang dilakukan anggota di tengah masyarakat merupakan upaya mencegah timbulnya kerawanan Kamtibmas, sehingga dapat menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Bawang.
“Operasi Yustisi Mobiling di Desa Blambangan, Masjid Al – Itqon Blambangan dan Jalan Raya Blambangan,” katanya.
Saat operasi yustisi, lanjut Kapolsek, petugas menyampaikan sosialisasi adaptasi kebiasaan baru, protokol kesehatan tetap dilaksanakan guna mencegah penyebaran Virus Covid 19 dan antisipasi gangguan kamtibmas curat, curas, curanmor, guna ciptakan wilayah yg aman dan kondusif.
Ia mengungkapkan, kegiatan dilakukan Aiptu Edi Margianto, Bripka Hendriek P dan Briptu Wahyumulai pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai.
“Selama kegiatan patroli blue light berjalan aman kondusif, arus lalulintas ramai, cuaca gerimis,” ujarnya. ( Hms / Iwan )
Tinggalkan Balasan