Kreatif! Cara Murid Kelas V SD Islam Terpadu Nur Hidayah Solo Peringati Hardiknas 2023

 Laporan: W Widodo

SURAKARTA | BERITA-GLOBAL.COM – Ada cara yang kreatif dilakukan oleh murid-murid kelas V SD Islam Terpadu Nur Hidayah Surakarta dalam memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas ) 2 Mei 2023, Selasa (02/05) pagi.

Mereka membentangkan kain putih sepanjang 40 meter di halaman sekolah. Lalu menuliskan quote dan harapan, imajinasi, mimpi pendidikan 10 tahun yang akan datang.

Kepala SD Islam Terpadu Nur Hidayah Surakarta, Waskito, S.Pd menyampaikan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini adalah agar murid-murid senantiasa ingat akan hari bersejarah bagi dunia mereka, insan pendidikan, dan seluruh bangsa Indonesia.

Baca Juga:  Tokoh Masyarakat Boyolali berikan apresiasi pelaksanaan Pengamanan Ops Ketupat Candi dan Malam Takbiran

“Murid-murid harus dingiangkan dalam alam pikir mereka, adanya waktu bersejarah bagi dunia pendidikan, Hari Pendidikan Nasional 2 Mei. Tentunya juga mengenal tokoh pendidikan bagi bangsa Indonesia, Ki Hajar Dewantara, dan sejarahnya,” ujar Waskito.

“Ki Hajar Dewantara memberikan landasan filosofi pendidikan, Ing Ngarsa Sung Tuladha, Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani. Beliau juga memberikan keteladanan dalam pengajaran dan pendidikan, dengan sistem among. Menjadikan pengajaran lebih humanis, ada kedekatan hati antara murid dan guru,” lanjut Waskito.

“Kami mengajak murid-murid berpikir kritis dan kreatif. Dengan berimajinasi dan bermimpi tentang pendidikan 10 tahun  yang akan datang sebaiknya menurut mereka seperti apa. Tentunya juga mengasah iman takwa dan berakhlak mulia dengan menghargai jasa para pahlawan serta mendoakan para pahlawan pendidikan yang telah berjasa bagi bangsa Indonesia,” pungkas Waskito.

Baca Juga:  Sinergitas Kodim 0714 Bersama Polres Salatiga Berikan Bantuan dan Trauma Healing Korban Kebakaran Rumah

Salah satu murid kelas VA SD Islam Terpadu Nur Hidayah Surakarta, Abdillah Orhan (11) menyampaikan imajinasi dan harapannya tentang pendidikan 10 tahun yang akan datang.

Baca Juga:  HUT ke-75 TNI, Kodim Cilacap Beri Bea Siswa Kepada Putra-putri Prajurit Berprestasi

“Belajar menggunakan laptop. Harapanya teknologi semakin canggih, Indonesia semakin maju. Senang dapat memperingati Hardiknas tahun ini,” tutur Orhan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!