Manfaatkan Lahan Kosong di Depan Pos Haumeniana, Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS Bangun Taman Wisata

Peresmian Taman Wisata Bukit Cinta Negeri di Desa Haumeniana, Kecamatan Bikomi Ninulat, Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur, yang dibangun oleh Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/Bima Sakti. (Foto: dok. Dispen AD)

Kefamenanu, beritaglobal.net – Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS membangun Taman Wisata Bukit Cinta Negeri di Desa Haumeniana, Kecamatan Bikomi Ninulat, Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS, Letkol Inf Wisyudha Utama, dalam release tertulis diterima beritaglobal.net, Selasa (07/01/2020).

“Taman wisata ini dibuat oleh personel Pos Haumeniana yang dipimpin Letda Inf Zulkifli, dengan memanfaatkan lahan kosong yang berada di depan Pos Haumeniana dan diresmikan pada hari Minggu (05/01/2020) lalu,” ungkap Letkol Inf Wisyudha Utama.

Baca Juga:  Korlantas Polri Bantah Isu Tilang dengan Penyitaan Kendaraan, Pastikan Aturan Tetap Berlaku

Masih ditambahkan oleh Letkol Inf Wisyudha, oleh Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS, lokasi wisata ini dinamakan Taman Wisata Bukit Cinta Negeri. Nama ini adalah untuk mengingatkan kepada kita semua bahwa tanah air ini penuh dengan kekayaan dan keindahan alam yang patut dibanggakan dan harus dijaga sebaik – baiknya.

“Dengan rasa bangga dan dijaga dengan baik, maka akan tumbuh kecintaan terhadap tanah air dan pada akhirnya menguatkan rasa nasionalisme,” imbuhnya.

Baca Juga:  Maraknya Tawuran dan Konsumsi Miras di Magelang, Polisi Siap Tindak Tegas
Kunjungan warga setempat untuk berswa foto di Taman Wisata Bukit Cinta Negeri. (Foto: dok. Dispen AD)

Dengan dibangunnya Taman Wisata ini, masyarakat Desa Haumeniana, menyambut antusias. Dansatgas mengajak masyarakat sekitar untuk bersama – sama menjaga dan memelihara taman wisata ini sehingga dapat menggunakan sarana prasarana yang ada serta menikmati pemandangan alam dengan nyaman.

“Banyak masyarakat yang berkunjung, bahkan ada pengunjung yang berasal dari Timur Leste,” katanya.

Diharapkan Dansatgas Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 132/BS, “Semoga taman ini menjadi alternatif tempat wisata bagi masyarakat yang berkunjung ke perbatasan dan menumbuhkan perekonomian masyarakat disini,” harap Dansatgas.

Baca Juga:  Maling Bobol Uang di Mesin ATM Maybank Indomaret Karangduren

Sementara itu, Petrus Asuat selaku Kepala Desa Haumeniana, memberikan apresiasi dan mengucapkan terima kasih atas apa yang telah dilakukan oleh Satgas Pamtas Yonif 132/Bima Sakti.

“Selama ini, TNI telah banyak membantu masyarakat kami yang ada di sini dan taman ini menjadi salah satu yang terindah bagi kami,” kata Petrus.

Dengan dibangunnya Taman Wisata Bukit Cinta Negeri di desanya, sekarang tampilan desanya menjadi sangat indah dan ramai dikunjungi wisatawan. “Hal ini menumbuhkan perekonomian masyarakat,” pungkasnya. (Agus S)

Sumber : Dispen AD

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!