Bukber Penuh Makna: Ratusan Jurnalis Surabaya Perkuat Solidaritas dan Kebersamaan 

Laporan: Ninis Indrawati

SURABAYA | SUARAGLOBAL.COM – Dalam suasana penuh kebersamaan di bulan suci Ramadan, PT Delik Jatim Group (Media Delikjatim.com) kembali menggelar acara buka puasa bersama yang dihadiri oleh ratusan jurnalis se-Surabaya, Jumat (14/3). Acara yang berlangsung di Rumah Makan Ayam Bakar Pak D, Jalan Kusuma Bangsa No. 102 Surabaya, menjadi momentum mempererat solidaritas antar insan pers.

Achmad Fauzi, SE, selaku Pimpinan Redaksi Media Delikjatim.com, mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan berbagai pihak dalam kelancaran kegiatan ini.

Baca Juga:  Menjaga Integritas Jurnalisme di Era Digital

“Alhamdulillah, kegiatan buka bersama yang sederhana ini mampu berjalan lancar. Tujuan utama kami adalah memperkuat kesolidan seluruh jurnalis di Surabaya agar terus bisa saling mendukung dalam hal kebaikan,” ujar Fauzi.

Dihadiri oleh ratusan jurnalis, acara ini menjadi bukti nyata kekompakan para pewarta di Kota Pahlawan. Fauzi menekankan bahwa di tengah kesibukan meliput berita, momentum seperti ini penting untuk menjaga hubungan baik dan semangat profesionalisme.

Baca Juga:  Si Jago Merah Lalap Rumah Kayu di Desa Sumberejo, Kerugian Capai Rp 90 Juta

“Semoga jurnalis Surabaya tetap solid, selalu diberi kesehatan, kelancaran dalam menyajikan berita, serta terus berkontribusi dalam mencerdaskan bangsa,” imbuhnya.

Menariknya, dalam dua tahun terakhir, Media Delikjatim.com selalu memilih Ayam Bakar Pak D sebagai lokasi buka bersama. Fauzi pun mengungkap alasan di balik pilihan tersebut.

“Makanannya enak dan terjangkau, terutama ayam bakarnya yang punya ciri khas dalam segi rasa,” jelasnya.

Baca Juga:  Polres Bondowoso Bantu Sumur Bor dan Sembako, Ringankan Beban Warga Terdampak Kekeringan

Acara berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban. Para jurnalis yang hadir memanfaatkan momen ini untuk berbagi cerita, mempererat relasi, serta mendiskusikan dinamika dunia jurnalistik yang terus berkembang.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan persatuan dan kekompakan jurnalis di Surabaya semakin erat, sehingga dapat terus menyajikan informasi yang akurat dan berkualitas bagi masyarakat. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!