Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger TemplatesPremium By Raushan Design With Shroff Templates

Iklan

Kasus Covid 19 Bertambah Setiap Harinya, Yurianto Sebut Kepatuhan Masyarakat Terhadap Protokol Kesehatan Belum Optimal

Beritaglobaldotnet
Tuesday, June 23, 2020
Last Updated 2020-06-23T05:40:42Z
Premium By Raushan Design With Shroff Templates
Pasang Iklan Disini
Jubir pemerintah untuk Covid-19 saat membacakan perkembangan Pandemi Covid-19. (Foto: Dok. Gugas Covid-19)
JAKARTA, Beritaglobal.Net - Tren penambahan kasus COVID-19 setiap harinya. Hal ini menjadi satu indikator, kepatuhan masyarakat pada protokol kesehatan, yang masih harus ditingkatkan semaksimal mungkin.

Hal ini, diungkapkan Jubir Pemerintah untuk COVID-19 dr. Achmad Yurianto, Senin (22/06/2020) kemarin.

''Penambahan kasus hari per hari menggambarkan bahwa kepatuhan terhadap protokol kesehatan masih belum optimal dilaksanakan oleh masyarakat. Sudah saatnya kita saling mengingatkan dengan cara yang baik untuk mematuhi protokol kesehatan,'' katanya.

Diuraikan Yurianto, Hari ini telah diperiksa spesimen sebanyak 10.926, total spesimen yang diperiksa 650.311. Hasilnya jumlah pasien positif bertambah 954 orang total 46.845. Provinsi yang melaporkan kasus positif terbanyak adalah Jawa Timur 315 kasus 66 sembuh, DKI Jakarta 127 kasus 74 sembuh, Sulawesi Selatan 111 kasus 38 sembuh, Kalimantan Selatan 89 kasus 10 sembuh, Sumatera Selatan 60 kasus 17 sembuh.

''Ada 19 provinsi yang hari ini melaporkan kasus baru di bawah 10 orang, dan ada 11 provinsi yang melaporkan tanpa ada kasus baru. Pasien sembuh per hari ini bertambah 331 total 18.735, pasien meninggal bertambah 35 total 2.500,'' terangnya.

Dihimbaunya, jaga jarak fisik dengan orang lain adalah kunci untuk mencegah penularan COVID-19. Pastikan kita mampu menjaga jarak dalam semua aktivitas di luar rumah, termasuk memakai masker.

''Kita sudah cukup lama menghadapi COVID-19 ini. Kami melihat cukup banyak juga yang mematuhi protokol kesehatan, dan langkah kita sekarang adalah saling mengingatkan untuk mematuhi protokol kesehatan,'' pungkas dr. Achmad. (Yuan)
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Stars Rally to Beat Predators in Winter Classic at Cotton Bowl

Banner