Penusukan Brutal di Kampung Turusan, Tiga Anggota Keluarga Jadi Korban

Laporan: W Widodo

SALATIGA | SUARAGLOBAL.COM – Kejadian penusukan mengejutkan warga Kampung Turusan, RT 05 RW 07, Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo, Rabu (30/10) pagi. Peristiwa ini melibatkan seorang warga setempat bernama Thukul (52) yang menyerang tiga orang dalam satu keluarga, mengakibatkan mereka mengalami luka-luka serius.

Insiden bermula ketika salah satu korban, Mutakin (30), baru saja pulang mengantar anaknya sekolah. Ketika hendak memarkirkan kendaraan, Mutakin tiba-tiba dihampiri oleh Thukul yang langsung mengeluarkan gunting dari sakunya dan menikam Mutakin tanpa peringatan.

“Setelah saya ditusuk, pelaku masuk ke rumah dan menyerang dua anggota keluarga lainnya, ibu dan kakak saya. Kakak saya sempat berusaha kabur, namun dikejar dan ditusuk di bagian kepala, sementara ibu saya juga mengalami luka akibat serangan tersebut,” ujar Mutakin dengan nada pilu.

Warga sekitar, yang mendengar keributan, berupaya membantu para korban dan mengamankan situasi hingga petugas datang. Salah satu saksi mata, Tomi (32), mengatakan bahwa pelaku memang sering menunjukkan perilaku agresif tanpa alasan yang jelas, yang diduga karena mengalami gangguan mental.

“Sepertinya pelaku sudah mengalami gangguan kejiwaan. Dia sering melakukan tindakan kekerasan tiba-tiba terhadap warga, dan kali ini, serangan membabi buta ini mengakibatkan tiga anggota keluarga terluka,” terang Tomi.

Akibat serangan ini, ketiga korban mengalami luka tusukan di berbagai bagian tubuh dan langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.

Hingga berita ini diturunkan, Thukul telah diamankan oleh pihak kepolisian dan dibawa ke Mapolres Salatiga untuk pemeriksaan lebih lanjut. Kasus ini masih dalam penyelidikan lebih dalam guna menentukan tindakan hukum yang tepat, mengingat dugaan adanya gangguan kejiwaan pada pelaku.

Masyarakat diimbau tetap tenang namun waspada, serta melaporkan segala bentuk perilaku yang dianggap membahayakan untuk menjaga keselamatan lingkungan. (*)

Baca Juga:  Tindakan Sigap Prajurit TNI: Selamatkan Dua Copet dari Amukan Massa di Ciracas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!