Kepala Basarnas Pusat Pastikan Kesiapan Basarnas Jateng Jelang Arus Mudik 2019

Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Pusat, Marsekal Madya TNI Bagus Puruhito, S.E., M.M., berikan keterangan kepada awak media dalam kunjungan kerja ke kantor Basarnas Jawa Tengah, Perum Permata Puri, Jalan Bukit Barisan A.IV No. 09, Ngaliyan, Bringin, Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50189, Kamis (23/05/2019).  (Foto: dok. Humas Basarnas Jateng)

Semarang, beritaglobal.net – Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Pusat, Marsekal Madya TNI Bagus Puruhito, S.E., M.M., melakukan kunjungan kerja ke kantor Basarnas Jawa Tengah, Perum Permata Puri, Jalan Bukit Barisan A.IV No. 09, Ngaliyan, Bringin, Ngaliyan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50189, Kamis (23/05/2019).

Baca Juga:  Tingkatkan Layanan Kesehatan, Pemkab Sukoharjo Studi Banding ke RSUD dr. Iskak Tulungagung

Kepada beritaglobal.net, Kepala Basarnas pusat menyampaikan bahwa dalam kunjungannya kali ini, Bagus Puruhito, mengkhususkan untuk melihat kesiapan posko kansar Semarang tentang kesiapan jelang mudik Lebaran 2019 yang tinggal hitungan hari.

“Saya kira Kansar Semarang beserta jajarannya sudah siap siaga dalam operasi SAR jelang arus mudik nanti.” papar Bagus kepada beritaglobal.net, Kamis (23/05/2019).

Lebih lanjut dikatakan Bagus bahwa Basarnas sendiri tidak mengharapkan adanya kejadian yang melibatkan operasi SAR dalam arus mudik tahun ini. Pihaknya berharap arus mudik kali ini semuanya berjalan lancar, aman dan nyaman.

Baca Juga:  Sempat Panas Adanya Dugaan Perselingkuhan, Berakhir Damai Setelah Kadispermasdes Semarang Turun Tangan

“Mudah mudahan semuanya lancar meski kita juga sudah siap secara personil, alutsita, potensi SAR seperti TNI, Polri, Pemerintah Daerah maupun lembaga lembaga yang lain,” imbuhnya.

Pendirian posko Basarnas sendiri akan berada di beberapa titik vital di jalur mudik tahun ini seperti exit tol Brebes, Pekalongan, Ngaliyan, Kali Kangkung dan Wangon. Untuk memperlancar monitoring arus mudik tahun ini Basarnas akan menurunkan satu buah helicopter rescue.

Baca Juga:  Pimpinan DPRD Salatiga Dilantik, Bertanding di Pilkada, Bersanding untuk Pembangunan Kota

“Selain di darat kita juga menyiapkan satu buah kapal berukuran 40m dan tiga Rigid Inflatable Boat (RIB) ukuran 15 m di beberapa titik penyeberangan,” terang Kepala Basarnas Pusat.

Ditegaskan oleh Budi, “Untuk pengamanan arus mudik mendatang Basarnas Semarang sudah menyiapkan 130 personil yang akan standby mulai H-8 hingga H+8 sesuai instruksi dari Kementrian Perhubungan,” tandasnya. (Fera Marita)

Sumber: Humas Basarnas Jateng

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!