Seminar Universitas Pertahanan Republik Indonesia di Hadiri Danrem 073/Makutarama
![]() |
Istimewa |
Laporan: W Widodo
SALATIGA | BERITA-GLOBAL.COM – Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Inf Purnomosidi, S.I.P., M.A.P., menghadiri seminar yang diselenggarakan oleh Universitas Pertahan (UNHAN) Republik Indonesia, di Aula Denkesyah 04.04.03 Salatiga. Senin (29/05/2023).
Seminar yang diikuti oleh Masiswa/Mahasiswi Unhan dalam pengabdian kepada masyarakat program studi ketahanan energi fakultas manajemen pertahanan UNHAN RI dengan tema “Integrasi Nilai Bela Negara dan Peduli Energi Bahan lingkungan Pada Personil Tenaga Kesehatan”.
Tampak hadir pada kegiatan seminar tersebut, Dekan FMP Unhan RI Mayjen TNI Agus Winarna, Dandenkesyah dr. Asmir Salatiga Letkol Ckm Widyo Pratono, Amd., Karumkit dr. Asmir Salatiga Mayor Ckm Galih, Sp, Jp., Dr. Rudy lasmono W.MT, Bapak dr Imam Supriyadi MM, serta Dosen dan Mahasiswa Universitas Pertahanan RI.
Dr. Rudy Lasmono W. MT dalam meterinya menyampaikan, limbah rumah sakit dan potensi pemanfaatan menjadi energi diantaranya, limbah klinis, limbah non klinis, limbah patologi, limbah radioaktif, limbah dapur serta limbah kamar mandi dan WC.
“Di sekitar Rumah Sakit juga terdapat sumber energi yang dapat dimanfaatkan diatnrannya, Matahari (PLTS), Angin (PLTB), Air (PLTMh),”terang Dr. Rudy.
“Jika disekitar Rumah sakit terdapat sungai yang mengalir, maka hal ini merupakan potensi energi. Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro, pembangkit listrik berskala kecil dengan output antara 1MW-10 MV yang memanfaatkan aliran air sebagai sumber tenaga,”tambah Dr. Rudy.
Sementara dr. Imam Supriyadi, MM prodi ketahanan energi fakultas manajemen pertahanan dalam materinya menyampaikan, tantangan sumber daya manusia pertahanan, kehadiran TNI di seluruh wilayah negara diperlukan untuk menjaga keutuhan dan kedaulatan negara. Kebugaran dan kesehatan sumber daya manusia pertahanan sangat penting dalam rangka gelar kekuatan pertahanan (kondisi damai maupun perang).
Tinggalkan Balasan