Hangatkan Silaturahmi, Humas Polda Jatim Anjangsana ke Purnawirawan di Momen HUT ke-74: Wujud Nyata Polisi Humanis

Laporan: Ninis Indrawati

SURABAYA | SUARAGLOBAL.COM – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Humas Polri dengan tema “Polisi Humanis Harapan Masyarakat”, Bidang Humas Polda Jawa Timur menggelar kegiatan anjangsana sebagai bentuk silaturahmi, penghormatan, serta ungkapan terima kasih kepada para purnawirawan Humas Polri, Selasa (28/11/2025).

Dalam kegiatan tersebut, jajaran Humas Polda Jatim melakukan kunjungan ke kediaman Pengatur (Purn) Heru Andwi Purnomo dan kemudian dilanjutkan ke rumah Kombes Pol (Purn) Dra. Hj. Puji Astuti, M.M., di wilayah Surabaya.

Suasana penuh kehangatan tampak selama kunjungan berlangsung. Selain bertegur sapa dan berbagi cerita masa pengabdian, personel Humas Polda Jatim juga menyerahkan tali asih sebagai bentuk kepedulian dan penghargaan atas dedikasi para senior.

Baca Juga:  DPRD Buru Kritik Tajam PJ Bupati Buru Syarif Hidayat Yang Sering Bikin Gaduh Di Kabupaten Buru

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Jules Abraham Abast, yang memimpin kegiatan tersebut menyampaikan bahwa anjangsana ini bukan sekadar agenda seremonial, melainkan bagian dari nilai dasar kebersamaan yang telah diwariskan dalam institusi Humas Polri.

“Anjangsana ini menjadi momentum mempererat hubungan kekeluargaan antara generasi penerus dan para senior. Kami ingin terus menjaga nilai kebersamaan dan rasa hormat terhadap para pendahulu yang telah memberikan kontribusi besar dalam membangun kehumasan Polri,” ujar Kombes Pol Abast.

Baca Juga:  Polisi Amankan 74,39 Gram Sabu dalam Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024 di Sampang

Ia menekankan bahwa semangat “Polisi Humanis Harapan Masyarakat” harus tercermin dalam sikap personel Humas Polri, terutama dalam menjalankan tugas sebagai jembatan komunikasi antara Polri dan masyarakat.

“Humas Polri memiliki peran penting dalam membangun opini publik dan kepercayaan masyarakat. Karena itu, pendekatan yang humanis, empatik, dan transparan wajib terus dijaga,” tambahnya.

Baca Juga:  Lapas Namlea Jemput Bola: Skrining Kesehatan dan Cegah Penyakit Menular di Balik Jeruji

Selain kegiatan anjangsana, rangkaian peringatan HUT ke-74 Humas Polri di Polda Jatim juga diisi dengan bakti sosial, layanan kesehatan, hingga pemberian bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Berbagai kegiatan tersebut diharapkan mampu memperkuat solidaritas internal dan meningkatkan citra Polri di mata publik.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, Humas Polda Jatim ingin memastikan bahwa nilai-nilai penghargaan terhadap jasa para pendahulu tetap dijaga, sekaligus terus mengukuhkan peran Humas sebagai garda depan komunikasi Polri yang profesional, empatik, dan dipercaya masyarakat. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!