Pj. Gubernur Adhy Karyono Nikmati Keseruan Paralayang di Kota Batu
Laporan: Ninis Indrawati
BATU | SUARAGLOBAL.COM – Pj. Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, merasakan langsung sensasi seru dari wisata paralayang di Gunung Banyak, Bumiaji, Kota Batu. Adhy, yang dikenal antusias dengan aktivitas sport-tourism, tidak melewatkan kesempatan untuk mencoba wisata unggulan Jawa Timur ini. (13 Juli 2024).
Saat melakukan tandem paralayang, Adhy tampak menikmati setiap momen di udara. Ditemani pemandangan spektakuler Kota Batu dan Malang, ia terbang selama sekitar 30 menit sebelum mendarat dengan senyum lebar
. “Ini pengalaman yang luar biasa. Paralayang tidak hanya menawarkan sensasi adrenalin, tetapi juga pemandangan yang memanjakan mata,” ujarnya.
Adhy juga menyampaikan pesan kepada masyarakat untuk mencoba wisata paralayang ini. Menurutnya, aktivitas ini aman dan sangat menyenangkan.
“Tidak menakutkan seperti yang diperkirakan, malah bikin ketagihan. Saya yakin siapa pun yang mencoba akan ingin terbang lagi,” katanya.
Selain menikmati paralayang, Adhy juga menyoroti pentingnya edukasi dan tata kelola yang baik dari pihak pengelola wisata. Ia berharap aktivitas ini terus dikembangkan dan menjadi daya tarik wisata yang terintegrasi dengan desa-desa wisata di sekitar Gunung Banyak
. “Selain aman dan menyenangkan, perlu ada upaya untuk menjadikannya lebih menarik dan terintegrasi dengan wisata desa,” tutupnya.
Adhy mendokumentasikan kegiatannya dan membagikannya kepada keluarga, berharap mereka juga akan tertarik untuk mencoba wisata paralayang ini. Ia berencana mengajak anak-anaknya untuk merasakan pengalaman seru tersebut. “Saya kirim videonya ke keluarga. Nanti saya ajak anak-anak ke sini karena nyaman selama di atas, menarik dan menantang,” ujarnya.
Dengan semangat dan dukungan dari Pj. Gubernur Adhy, diharapkan wisata paralayang di Kota Batu semakin populer dan menjadi destinasi favorit bagi para pencari sensasi dan penikmat alam. (*)
Tinggalkan Balasan