Puluhan Klub Adu Skill di Kejurprov Voli U-18 Se-Jawa Timur 2026

Laporan: Ninis Indrawati

TULUNGAGUNG | SUARAGLOBAL.COM – Atmosfer persaingan bola voli usia muda di Jawa Timur semakin menghangat. Sebanyak 67 klub dari berbagai kabupaten/kota ikut ambil bagian dalam Kejurprov Bola Voli Indoor U-18 Antar Klub Se-Jawa Timur Tahun 2026 yang digelar di Kabupaten Tulungagung.

Kejuaraan bertajuk pembinaan atlet usia dini tersebut diikuti oleh 36 klub putra dan 31 klub putri, menjadikannya kejuaraan dengan peserta terbanyak sepanjang sejarah penyelenggaraan Kejurprov Voli U-18 di Jawa Timur.

Ajang ini digelar selama tujuh hari, mulai Selasa, 20 Januari 2026 hingga Senin, 26 Januari 2026, dan dipusatkan di dua venue besar yaitu GOR Lembupeteng dan GOR Sari Bumi Boro di Kecamatan Karangrejo, Tulungagung.

Baca Juga:  Tanpa Kenaikan Biaya Kuliah, Unusa Tegaskan Komitmen pada Akses Pendidikan di Tengah Gejolak Ekonomi

Pembukaan Resmi dan Sejarah Baru

Kejurprov dibuka secara resmi oleh Ketua Umum PBVSI Pengprov Jatim Irjen Pol Nanang Avianto, melalui Ketua Harian PBVSI Pengprov Jatim, Kombes Pol Jules Abraham Abast, Selasa (20/1/2026).

Dalam sambutannya, Kombes Abast menyampaikan apresiasi kepada Kapolres Tulungagung, Pemerintah Kabupaten Tulungagung, KONI Tulungagung, PBVSI Tulungagung, serta seluruh pihak yang terlibat.

Ia menegaskan bahwa penyelenggaraan Kejurprov tahun ini bukan sekadar padat peserta, tetapi sekaligus mencatat sejarah baru dalam pembinaan bola voli Jawa Timur.

“Rekor jumlah peserta ini tidak hanya mencerminkan antusiasme dan semangat kompetisi yang tinggi, tetapi juga menunjukkan komitmen Pengprov PBVSI Jawa Timur dalam menyelenggarakan turnamen pembinaan secara berjenjang,” ujar Kombes Abast.

Baca Juga:  Truk Ayam Terguling di Tanjakan Leter S Gunung Sarehan Sine: Sopir Selamat, Akibatkan Jalan Macet Total

Tingginya partisipasi klub dari berbagai daerah dinilai sebagai bukti meningkatnya pemerataan pembinaan atlet usia muda serta besarnya kepercayaan diberikan kepada Kabupaten Tulungagung sebagai tuan rumah.

Wahana Pembinaan dan Penjaringan Bibit Unggul

Kombes Abast juga menyebut Kejurprov U-18 kali ini memiliki arti strategis bagi pembangunan prestasi olahraga bola voli di Jawa Timur.

Selain menjadi ajang kompetisi, turnamen ini sekaligus menjadi instrumen evaluasi program pembinaan daerah dan sarana untuk menemukan talenta potensial.

Baca Juga:  Sentuhan Kepedulian di Balik Jeruji: Lapas Narkotika Pematangsiantar Salurkan 50 Paket Sembako untuk Warga Sekitar

“Ke depan diharapkan atlet bola voli di Jawa Timur mampu menjadi tulang punggung prestasi bola voli di tingkat nasional maupun internasional,” tegasnya.

Tokoh dan Instansi Hadir Lengkap

Pembukaan Kejurprov turut dihadiri oleh Kapolres Tulungagung AKBP Dr. Ihram Kustarto, Wakapolres Tulungagung, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Tulungagung, serta Ketua KONI Kabupaten Tulungagung.

Tampak pula para Pejabat Utama Polres, Kapolsek jajaran, pengurus PBVSI tingkat provinsi dan kabupaten, wasit, panitia, pelatih, official, hingga seluruh peserta klub.

Selama sepekan ke depan, ratusan pemain muda dari berbagai daerah akan bersaing memperebutkan gelar juara serta tiket prestisius menuju jenjang pembinaan berikutnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Content is protected !!