PBVSI Sidoarjo Siap Cetak Generasi Atlet Voli
Laporan: Ninis Indrawati
SIDOARJO | SUARAGLOBAL.COM – Semangat pembaruan menyelimuti dunia olahraga voli di Kabupaten Sidoarjo dengan dilantiknya jajaran pengurus baru Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) periode 2024-2028.
Kombes Pol Christian Tobing resmi menjabat sebagai Ketua Umum PBVSI Kabupaten Sidoarjo setelah dilantik oleh Ketua Umum PBVSI Provinsi Jawa Timur, Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si, dalam acara yang berlangsung meriah di Aston Hotel Sidoarjo, Jumat (17/1/2025).
Prosesi pelantikan diwarnai dengan pembacaan naskah pelantikan, penandatanganan berita acara, serta penyerahan pataka organisasi sebagai simbol dimulainya masa kepemimpinan baru. Acara ini dilanjutkan dengan final Kejurprov Bola Voli U-15 antar klub se-Jawa Timur yang diadakan di GOR Sidoarjo, memperlihatkan potensi muda yang akan menjadi tumpuan masa depan olahraga voli di wilayah tersebut.
Dalam sambutannya, Irjen Pol Drs. Imam Sugianto M.Si menekankan pentingnya sinergi dan peran aktif pengurus baru untuk membangun prestasi voli di tingkat regional dan nasional. Ia mendorong pembangunan infrastruktur voli di setiap kecamatan agar menjadi pusat lahirnya generasi muda berbakat.
“Pengurus baru harus mampu membuktikan komitmen mereka dalam meningkatkan kualitas dan prestasi voli. Fasilitas yang memadai, baik indoor maupun outdoor, akan menjadi pondasi kuat untuk mencetak bibit atlet unggul dari Sidoarjo,” tuturnya penuh harap.
Turut hadir dalam acara tersebut, Plt. Bupati Sidoarjo H. Subandi, menyampaikan dukungan penuh Pemerintah Kabupaten Sidoarjo terhadap perkembangan olahraga voli. Ia optimistis pengurus PBVSI yang baru dapat membawa perubahan positif dengan mencetak atlet-atlet potensial yang akan membawa kebanggaan bagi Sidoarjo.
“Kami siap memberikan dukungan maksimal untuk memajukan bola voli di Sidoarjo.
Dengan kolaborasi yang kuat, saya yakin prestasi nasional dan internasional dapat diraih. Selamat kepada pengurus baru, semoga membawa kejayaan baru untuk voli Sidoarjo,” ungkap H. Subandi.
Momentum ini diharapkan menjadi titik awal kebangkitan bola voli Sidoarjo, menciptakan jalur pembinaan yang konsisten serta memperkuat pondasi olahraga demi prestasi yang lebih gemilang. (*)
Tinggalkan Balasan